081128099990

WA Layanan

08.00 - 16.00

Senin - Jumat

Mangayubagyo Pelantikan PD IPHI Kabupaten Semarang Periode 2021-2026

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Ungaran – Pengurus Daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Semarang periode 2021-2026 dilantik oleh ketua IPHI Jawa Tengah, Harsono, di Masjid Agung Al Mabrur Ungaran, Senin (22/3).

Hadir dalam pelantikan, Wakil Bupati Semarang, Basari, Ketua IPHI Jateng, Harsono, Kasi PD. Pontren Kankemenag Kab. Semarang, Muhtadi serta seluruh jajaran pengurus baru IPHI.

Ketua IPHI Kabupaten Semarang, Munashir dalam sambutannya menyampaikan bahwa selama ini semua kegiatan IPHI bersumber dari iuran mandiri anggota dan belum pernah mendapatkan dana hibah dari Pemda.

“IPHI adalah organisasi sosial keagamaan yang berkebajikan dan independen. Karenanya, IPHI tidak dipengaruhi oleh unsur lembaga apapun karena semua pengurus juga tidak mewakili lembaga manapun,” terang Munashir.

Dalam kepengurusan yang baru ini, Munashir menunjuk tiga wakil ketua, yakni Much. Risun, sebagai wakil ketua I (representasi dari pejabat Pemkab), Slamet Iskandar, sebagai wakil ketua II (perwakilan Kiai), Matori, sebagai wakil ketua III (latar belakang dosen). Sekretaris IPHI, Abdullah Masykur dibantu Ahmad Hanik, Yayuk Sirikit dan Mahendra Mulyadi. Bendahara dipercayakan kepada Lafifah Sumarno dan Nur Arifah.

“Jumlah keseluruhan ada 35 pengurus terdiri dari wajah baru dan lama. Adapun untuk pengurus yang tidak aktif, kami ganti dengan wajah baru,” tegas Munashir.

Dalam hal program kerja, Munashir menegaskan bahwa hingga saat ini sudah ada tiga program unggulan IPHI meliputi bidang ekonomi, pendidikan dan kesehatan.

“Bidang ekonomi yakni pemberdayaan umat melalui buka lapak dan warung haji di tiap kecamatan. Untuk produk berupa beras, kopi dan air mineral merek haji, sengaja kami bekerjasama dengan BAZNAS Kab.Semarang,” ucap Munashir.

Dalam kesempatan yang sama, Munashir juga menekankan pentingnya dakwah bil hal yang mana seseorang harus memiliki manfaat untuk orang lain dengan cara memberikan bantuan. “Dakwah bil lisan dengan menggelar pengajian rutin di kecamatan dan dakwah bil qalam akan direalisasikan dengan pembuatan buletin IPHI,” imbuhnya.(shl/Sua)