081128099990

WA Layanan

08.00 - 16.00

Senin - Jumat

8 Medali Diraih Nayla Zulva pada Event ISC 2022

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kab. Pekalongan – Siswi MTs Negeri 1 Pekalongan raih prestasi luar biasa di ajang Indonesia Science Comnpetition (ISC) 2022.  Kompetisi tingkat nasional yang diselenggarakan MBB secara online jenjang SMP/MTs,  yang meliputi berbagai bidang, yaitu IPA, IPS, Biologi, Sejarah, Fisika, Bahasa Indonesia, Matematika dan Bahasa Inggris hasil pengumumaan pihak penyelenggara tanggal 10 Maret 2022.

Nayla Zulva, siswi kelas 9H MTs N 1 Pekalongan berhasil raih prestasi membanggakan yaitu 4 Medali Emas dan 4 Medali Perak pada bidang lomba berikut : 1. Medali Emas untuk bidang lomba IPS, Bahasa Inggris, Biologi, dan Sejarah.; 2. Medali Perak bidang Matematika, IPA, Fisika, Bahasa Indonesia.

Drs. H. Mukhlisin, Dip.Ed, Kepala Madrasah merasa bangga atas prestasi yang dicapai Nayla Zulva di Kompetisi ISC.

“Alhamdulillah, selamat untuk Nayla Zulva atas prestasi luar biasa ini. Dalam satu event dapat mengikuti beberapa bidang lomba dan hasilnya sangat membanggakan. Ini menunjukkan bahwa  semangat belajar dan semangat berkompetisi menjadi modal berharga dalam mencapai sebuah prestasi,” tuturnya. “Semoga ini juga menjadi motivasi bagi Nayla Zulva dan teman-teman lain untuk meningkatkan belajarnya dan mengikuti berbagai kompetisi baik online maupun off line. Kita berharap makin banyak lagi prestasi yang bisa diraih oleh siswa-siswi  MTs N 1 Pekalongan.” pungkasnya.  (US-IY/Ant/bd).