ASN Kemenag Kab. Pekalongan Ikuti Upacara HUT KORPRI Ke 51 di Alun Alun Kajen Pekalongan

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

KAB.PEKALONGAN,- Jajaran pejabat dan ASN Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan mengikuti Upacara Bendera yang digelar Pemerintah Daerah Kabupaten Pekalongan di Alun Alun Kajen, Selasa (29/11/2022). Upacara tersebut dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (HUT KORPRI) ke-51 dan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2022.

Upacara berlangsung lancar dan khidmat yang diikuti oleh para ASN di lingkungan Pemkab Pekalongan dan Kantor Kementerian Agama Kab. Pekalongan serta Instansi Vertikal lainnya. Bertindak selaku Inspektur Upacara, Bupati Pekalongan, Fadia A Rafiq. Hadir Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan, H. Sukarno, Kasubbag TU, H. Muqodam, Kepala Seksi PD Pontren, Gunawan, Kepala Seksi PHU, H. Sujud, Kepala Seksi Bimas Islam, H. Mohk. Irkham, Kepala Seksi Penma H. Busaeri, Kepala Seksi PAIS, Asrofi, Penyelenggara Zawa H. Nurul Furqon, Penyelenggara Bimas Katolik, Purwaningsih dan pejabat teras lingkup Pemkab. Pekalongan

Bupati Pekalongan Fadia A Rafiq menghimbau kepada seluruh anggota KORPRI untuk benar-benar bisa bertransformasi menjadikan dirinya sebagai bagian dari birokrasi untuk melayani masyarakat dengan sepenuh hati dan adaptif terhadap perubahan yang terus terjadi.

Ditambahkannya, KORPRI dapat menjadi pelaku aktif dalam kebiasaan baru menuju cara berpikir dan cara bertindak yang efisien, inovatif dan berdaya saing tinggi. Di akhir sambutannya, beliau berterima kasih kepada seluruh jajaran KORPRI atas pengabdiannya. (MTb/bd)