Berjaya di Mathematic Training And Olympiad, MTs N 1 Banjarnegara Raih 22 Medali

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Banjarnegara–MTs Negeri 1 Banjarnegara patut bersukacita atas pencapaian yang diperoleh siswa-siswa pejuang prestasi khususnya mata pelajaran Bahasa Indonesia. Mantap, 22 siswa kembali berhasil mempersembahkan medali dalam ajang Mathematic Training And Olympiad yang diselenggarakan oleh Science Olympiad Training.

Dilaksanakan secara online pada akhir pekan lalu, guru pembimbing siswa berprestasi mata pelajaran Bahasa Indonesia pada Selasa (17/1) melaporkan 22 siswa berhasil menambah koleksi medali Madtsansa dengan rincian 1 medali emas, 6 medali perak, 12 medali perunggu dan 3 contender.

Keberhasilan ini merupakan kerja sama yang apik dari semua pihak. Digawangi oleh guru pembimbing, semua siswa peserta kompetisi pun bersemangat mengikuti berbagai event termasuk di ajang Matematik Training And Olympiad ini.

Sarno salah satu guru mata pelajaran Bahasa Indonesia MTs Negeri 1 Banjarnegara yang juga koordinator kelas unggulan menulis turut menyemangati anak-anak dalam berbagai event perlombaan khususnya kompetisi mapel online.

“Saya sangat optimis siswa-siswi Madtsansa akan terus berprestasi, baik dari perlombaan online mapel maupun perlombaan literasi dan kesastraan lainnya. Saya dan tim sangat siap untuk selalu membimbing,” tutur guru Bahasa Indonesia kelas IX ini.

Sementara menurut salah satu guru pembimbing mapel Bahasa Indonesia, prestasi bahasa Indonesia ini layak diapresiasi mengingat pencapaian ini akan semakin memotivasi pejuang prestasi untuk terus berjuang.

“Alhamdulillah, 22 medali ini tentu sangat kita syukuri dan anak-anak pun sangat berbahagia. Mereka semakin bersemangat dan menantikan event-event bahasa Indonesia lainnya. Semoga kita akan Istiqomah dalam berjuang dengan terus mengharapkan ridho Allah Swt,” ujar Rizki Nurfarida bersemangat.

Putri Oktaviani, satu-satunya siswa yang berhasil meraih medali emas di ajang ini mengaku sangat bersyukur dapat memberikan hasil yang baik.

“Alhamdulillah, saya berhasil meraih medali emas. Tidak percaya, saya berhasil meraih medali emas seorang diri. Sangat bersyukur… semoga tidak membuat saya lengah dan Bismillah akan terus belajar untuk mengikuti berbagai kompetisi online lainnya,” ucap Putri di ruang kelasnya. (fy/rf)