Ungaran (Humas) – Kakanwil Kemenag Prov. Jateng, Musta’in Ahmad hadir dan menyampaikan arahannya pada kegiatan Capacity Building bagi Cleaning Service Kanwil Kemenag Prov. Jateng, mengajak kita semua untuk terus bersyukur.
“Bersyukur kita bisa hadir dalam kegiatan ini, artinya kita sehat, kita sempat merupakan karunia Tuhan yang harus disyukuri. Dengan bersyukur maka nikmat kita akan bertambah,” ungkap Kakanwil di The Wujil Resort and Convention Ungaran Kab. Semarang Jum’at (24/9/2021).
“Bersyukur dengan cara yang baik, cara yang diridhoi Allah SWT salah satunya dengan berkinerja dan memberikan layanan yang lebih baik,” imbuhnya.
Kakanwil juga menjelaskan bahwa Capacity Building merupakan bagian yang penting untuk meningkatkan kemampuan atau menjadikan lebih baik kinerja cleaning service dalam menjalankan tugasnya atau memberikan pelayanan publik, hal itu sesuai ungkapan Kemenag Jateng Majeng.
“Bercerita yang lebih baik, motivasi majeng yaitu mau berubah lebih baik dengan menemukan cara-cara yang baik dalam kinerja dan pelayanan tentunya,” jelas Kakanwil menerangkan point pertama dengan lugas.
“Majeng berarti pemerintah hadir untuk melayani masyarakat, dan majeng juga berarti berani diukur kinerjanya, berkompetisi sekaligus berkolaborasi,” lanjut Kakanwil mengungkapkan makna kedua dan ketiga.
Kegiatan ini akan berlangsung 2 hari, Jum’at hingga Sabtu (24-25/9/2021), Hadir mendampingi Kakanwil, Kabag TU, Fajar Adhy Nugroho, Kasubbag Ortala dan KUB., Nur Kholis dan Kasubbag Umum dan Humas, Nurzaini Wahyu Widodo.
Mengambil tema “Resik Kantore, Resik Anggotane, Resik Layanane, Kanti Semboyan Majeng” dalam rangka mewujudkan zona integritas menuju wilayah bebas dari korupsi dan wilayah birokrasi bersih melayani.
Kabag TU menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai upaya meningkatkan SDM cleaning service dalam melaksanakan tugas dan fungsinya sehingga perlu dilakukan kegiatan pengembangan kapasitas (Capacty Building). Dengan kinerja cleaning service yang lebih baik maka diharapkan dapat mendukung pembangunan zona integritas menuju WBK dan WBBM. (qq)