KAB.PEKALONGAN, KEDUNGWUNI- Selasa (18/7/23) Hari kedua Masa Ta’aruf Siswa Madrasah peserta didik baru MAN Pekalongan dipaparkan materi Moderasi Beragama dalam 4 Pilar Kebangsaan Materi ini disampaikan pukul 08.00 – 09.30 WIB oleh fasilitator yang ahli dibidangnya terutama guru PAI dan PPKn. Pelaksanaan materi ini terbagi menjadi 9 kelas. Fasilitator menyuguhkan materi dengan interaktif dan menarik.
Pada kesempatan ini 9 fasilitator mengurai materi Moderasi Beragama dalam 4 Pilar Kebangsaan dengan komunikatif sehingga peserta sangat antusias. Kegiatan diawali dengan game dan pengkondisian diri peserta. Peserta dibawa ke dalam kerangka berpikir minset moderasi beragama dalam 4 pilar kebangsaan. Pemateri membangun dialog interaktif dengan studi kasus untuk ditanggapi peserta Matsama.
Moderasi Beragama merupakan cara pandang, sikap dan perilaku mengambil posisi di tengah-tengah, bersikap adil dan tidak ekstrem dalam beragama. Sikap beragama yang seimbang antara pengamalan agama sendiri (eksklusif) dan penghormatan kepada praktik beragama orang lain yang berbeda keyakinan (inklusi). Prinsip-prinsip moderasi beragama meliputi moderat, seimbang, adil/proporsional, toleransi, egaliter, musyawarah, dinamis dan inovatif. Sikap dan prinsip-prinsip ini yang harus dibangun untuk mewujudkan moderasi beragama.
Paparan moderasi beragama dalam 4 pilar kebangsaan perlu diajarkan lebih dini agar menumbuhkan kesadaran beragama, berbangsa dan bernegara. Empat pilar kebangsaan meliputi Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI merupakan dasar untuk mengatur kehidupan berbangsa dan bernegara. 4 pilar kebangsaan harus diimplementasikan dalam kehidupan agar tercapai masyarakat adil dan makmur.
Siap Matsama Siap Moderasi Beragama dalam 4 Pilar Kebangsaan. (MC-NA/MTb/bd)