Kab.Pekalongan – KUA Kecamatan Paninggaran melakukan aksi kegiatan sosial yakni Pegiat Literasi dengan menciptakan perpustakaan mini yang bertujuan meningkatkan minat baca masyarakat setempat. (Jum’at, 12/11/21)
Buku tersebut terdiri dari berbagai macam literasi, diantaranya terkait materi Agama, Ekonomi dan lain-lain.
Dengan adanya kegiatan tersebut setiap tamu yang berkunjung ke KUA Paninggaran bisa membaca buku yang tersedia sembari menunggu dilayani petugas KUA sesuai dengan keperluan yang di inginkan. Kepala KUA Paninggaran M. Ikhwan, S.HI berharap semoga masyarakat lebih tertarik untuk membaca buku maupun kitab dan literasi yang lain. Selain itu bagi masyarakat yang memiliki buku lebih bisa disumbangkan untuk koleksi di KUA Paninggaran.
“Semoga dengan adanya langkah kecil ini bisa meningkatkan semangat minat masyarakat untuk membaca buku.” ujar M Ikhwan. (Ind/Ant/bd).