Kota Magelang – Dalam dunia teknologi informasi yang berkembang dengan cepat dan dapat diakses dengan mudah maka penguatan moderasi beragama pada generasi muda sangat penting, untuk itu Kantor Kementerian Agama Kota Magelang menggandeng Rohis di sekolah untuk bersama memberikan bimbingan rohani agar kerakter nilai-nilai agama tertanam sejak dini dan dalam ajaran kebenaran untuk kesadaran toleransi beragama. Demikian disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Magelang Sofia Nur saat menerima kunjungan kerja Rohis Kota Magelang, Kamis (8/4)
“Penggunaan teknologi informasi yang mengedapankan pada penguatan moderasi beragama untuk generasi muda” Kata Sofia
Lebih lanjut disampaikan bahwa generasi muda yang tergabung dalam anggota Rohis Kota Magelang dalam menyambut bulan suci Ramadhan untuk bekerjasama dan memohon bimbingan dari Guru yang tergabung dalam MGPM agama Pendidikan Agama Islam di Kota Magelang, dalam komunikasi yang dibangun untuk menyusun program yang Siar Islam yang memberikan penguatan moderasi beragama dan membimbing para Rohis untuk mengedepankan pada toleransi beragama.
“Kegiatan Rohis kegiatan ini tidak lepas dari MGMP dan para guru PAI sebagai pembina dalam perkumpulan AGPAII sehingga dapat bimbingan yang benar dalam pelaksanaan program” Jelas Sofia
Kunjungan Kerja Rois Kota Magelang didampingi oleh Guru PAI kota Magelang sebagai Pembina dan diterima langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Magelang didampingi oleh JFU Seksi PAKIS Kementerian Agama Kota Magelang.
Dalam penjelasnya ketua Rohis menyampaikan program menyambut dan salam bulan suci Ramadhan diantaranya Setiap sore selama bulan puasa akan membagikan takjil buka puasa yang rencananya bertempat di kampus UNIMA dan ada kegiatan siraman rohani dalam kegiatan tersebut yg rencana di isi oleh wakil walikota Magelang.
Harapan dengan kegiatan positif yang dilaksanakan oleh Rohis dan bimbingan Guru PAI bekerjasama dengan Kantor Kementerian Agama Kota Magelang dapat membangun semangat generasi muda dalam kegiatan positif dan memberikan dampak kepada generasi muda yang lain untuk ikut berperan serta dalam kegiatan menyambut bulan suci Ramadan dan pada bulan suci.(wahono)