081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Siswa MTs Tarbiyatul Banin Pati Peroleh Medali Perunggu di Hari Lahir Pancasila

Pati – Prestasi kembali diukir MTs Tarbiyatul Banin Winong Pati. Kali siswi bernama Kholifatim Muallimah telah berhasil meraih Medali Perunggu pada Olimpiade Numerasi dan Literasi Indonesia (ONLI) Tingkat Nasional yang dilaksanakan pada tanggal 29 Mei 2021 lalu dan diumumkan secara online.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Lembaga Pelatihan Olimpiade Sains Indonesia (POSI) yang diikuti oleh 17 ribu siswa dan 600 guru se-Indonesia.

“Alhamdulillah..hadiah di hari kesaktian Pancasila tambah satu lagi prestasi akademik MTs Tarbiyatul Banin, InsyaAllah MTs Tarbiyatul Banin akan terus mengingkatkan kualitas layanan pembelajaran bagi peserta didik dengan cara meningkatkan kualitas guru, Sehingga berbagai prestasi bisa diraih lagi ke depan,” ungkap syukur Yusuf Hasyim yang merupakan kepala MTs madrasah tersebut.

“Ananda Kholifatim Muallimah memiliki potensi yang luar biasa, meski selama pandemi kami belum pernah bertatap muka, namun ia berhasil mengharumkan nama MTs Tarbiyatul Banin sebagai Madrasah Para Juara. Ia bagaikan mutiara yang harus mendapat support bersama,” ungkap Yusuf.

Selain fokus pada perlombaan, Kholifatim tetap berusaha menyeimbangkan kewajibannya sebagai siswa MTs Tarbiyatul Banin Pati untuk aktif mengikuti Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) secara daring. Kholifatim melalui pesan WhatsApp, berharap melalui perlombaan ini dirinya mampu menjadi manusia yang bermanfaat dan berakhlak di masa depan.

“Untuk persiapan ke depan, Insya Allah akan terus mengikuti kompetisi seperti dari bidang AKM maupun Olimpiade yang lain, serta bisa mengukir prestasi yang lainnya. Saya ingin menambah ilmu pengetahuan dan memperdalam ilmu agama untuk menjadi manusia yang berakhlak di masa depan,” ujar siswa kelahiran Pati ini. (at)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content