Wakil Bupati Hadiri Khotmil Qur’an di MIN 2 Tegal

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Tegal (Slawi) – Wakil Bupati Tegal, Sabilillah Ardi menghadiri Khotmil Qur’an Bil Ghoib ke-8 MIN 2 Tegal. Acara yang digelar hari Rabu, (13/03) bertujuan untuk mencetak generasi muda yang Qur’ani. Selain itu hadir Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Tegal, Kepala MIN 2 Tegal, Dan Ramil, Kapolsek, Pengawas Madrasah dan Ketua Komite MIN 2 Tegal. Dihadirkan juga pembicara, Chabib Zaenal Wildan, yang memberikan siraman rohani kepada seluruh peserta Khotmil Qur’an.

Acara Khotmil Qur’an  dimeriahkan dengan karnaval atau pawai Ta’aruf dan berbagai pentas seni dari para siswa-siswi MIN 2 Tegal, serta prosesi Khotmil Qur’an. Acara kemudian dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dan Maiudhotul Khasanah.

Dalam sambutannya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tegal, Sukarno, memberikan apresiasi kepada MIN 2 Tegal yang tetap setia menanamkan dan melestarikan budaya dan nilai-nilai Islami, di antaranya dengan mengadakan Khotmil Qur’an Bil Ghoib ke-8. Menurutnya, acara-acara seperti ini, bila dilakukan dengan sungguh-sungguh dan terus-menerus, tidak hanya melestarikan budaya Islami, tetapi juga membangun karakter Islami yang berguna bagi siswa-siswi di kemudian hari.

“Saya berharap MIN tidak hanya mencetak insan-insan cendekia, tetapi juga mencetak generasi dengan karakter Islami yang kuat. Karena itu lakukan kegiatan-kegiatan berbudaya dan bernilai Islami untuk mencapai tujuan tersebut. Bila perlu lakukan terobosan-terobosan atau inovasi untuk menanamkan dan melestarikan budaya dan nilai-nilai Islami sejak dini,” ajak Kepala Kantor.

Wakil Bupati Tegal, Sabilillah Ardi, yang menghadiri dan mengikuti acara ini dengan setia, merasa bangga kepada putra-putri daerah Kabupaten Tegal, khususnya siswa-siswi MIN 2 Tegal yang telah berusaha menjadi generasi-generasi muda yang Qur’ani. Sebagai Wakil Bupati, ia mengajak seluruh komponen masyarakat Kab. Tegal untuk memberi perhatian pada pembangunan bidang keagamaan, agar masyarakat Tegal semakin beriman dan bertakwa, hidup rukun dan damai dalam keberagaman.

“Semoga kehadiran MIN 2 Tegal bisa menjadi contoh dan pelopor bagaimana membangun generasi muda yang Qur’ani, yang berkarakter Islami. Saya berharap, dari MIN 2 Tegal ini lahir generasi muda dengan wawasan ke-Islaman yang rahmatan lil alamin, yang mampu menjaga keutuhan NKRI, dan melanjutkan estafet pembangunan bangsa,” harap Sabilillah Ardi.

Kepala Sekolah MIN 2 Tegal, Alfiah, menyatakan komitmennya untuk mengedepankan pembangunan karakter Islami pada siswa-siswi MIN 2 Tegal. Pihaknya berusaha agar Khotmil Qur’an Bil Ghoib terus berlanjut dari tahun ke tahun.  “Saya merasa bangga pada putra-putri kami yang telah belajar dengan keras sehingga berhasil sampai Juz 10. Selamat untuk putra-putriku, kalian sungguh luar biasa”, ungkap Alfiah di hadapan peserta Khotmil Qur’an Bil Ghoib ke-8. (AS/Wul)