MA Modern Al Azhary Ajibarang raih 3 piala Aksioma dan KSM

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Banyumas – Kegigihan dan takwa akan membuahkan hasil. Itulah motto yang sekaligus menjadi tema dari pemberangkatan siswa dan siswi Madrasah Aliyah Modern (Islamic Boarding School) Al Azhary Ajibarang dalam ajang Aksioma (Ajang Kompetisi Seni dan Olahraga Madrasah) dan KSM (Kompetisi Sains Madrasah) yang dilaksanakan pada tanggal 25 dan 26 April 2017 yang di selenggarakan di Sumpiuh dan Purwokerto.

Perlombaan tahunan KSM dan AKSIOMA ini diikuti oleh 18 madrasah aliyah sekabupaten Banyumas, diantaranya 3 Madrasah Aliyah Negeri dan 15 Madrasah Aliyah Swasta. Cabang perlombaan terbagi menjadi dua jenis; yaitu KSM yang berisi perlombaan mata pelajaran fisika, kimia, biologi dan matematika serta AKSIOMA yang terdiri dari cabang seni MTQ, Seni Kalirafi, Pidato Bahasa Inggris, Madrasah Singer dan cabang olahraga yang terdiri dari bulutangkis, tenis meja dan futsal.

Madrasah Aliyah Modern (Islamic Boarding School) Al Azhary Ajibarang terus mempersiapkan anak didiknya untuk selalu siap dalam segala hal, menghadapi proses pembelajaran di madrasah maupun menghadapi ajang perlombaan yang pastinya akan mempertebal pengalaman dan mental anak didik. Persiapan khusus tersebut dilaksanakan dari awal tahun ajaran, yaitu dengan cara mengadakan pengayaan khusus dan pelatihan sebagai bahan ekstrakulikuler.

Khusus untuk ajang tahunan AKSIOMA dan KSM tahun ini, Madrasah Aliyah Modern (Islamic Boarding School) Al Azhary Ajibarang mengrimkan siswa siswinya ke hampir seluruh mata cabang perlombaan baik putra maupun putri. Hal ini dilakukan tidak semata mata untuk mengejar target prestasi dengan membawa pulang piala yang ada, melainkan juga untuk memberikan pengalaman yang cukup kepada siswa siswi Madrasah Aliyah Modern (Islamic Boarding School) Al Azhary Ajibarang untuk mengimbangi pengalaman dari proses pembelajaran terbaik yang dijalankan di madrasah setiap harinya.

Kegigihan yang selalu dibarengi dengan taqwa dan usaha tidak akan menyalahi hasil. Hal itu dibuktikan dengan berhasilnya Madrasah Aliyah Modern (Islamic Boarding School) Al Azhary Ajibarang dalam ajang Aksioma (Ajang Kompetisi Seni dan Olahraga Madrasah) dan KSM (Kompetisi Sains Madrasah) berhasil membawa pulang 3 piala utama dari ajang tersebut.

Ketiga piala tersebut dihasilkan dari berhasilnya siswa siswi Madrasah Aliyah Modern (Islamic Boarding School) Al Azhary Ajibarang dalam beberapa cabang dari ajang perlombaan tersebut. Antara lain Lomba KSM (Kompetisi Sains Madrasah) yang berhasil membawa piala sebagai juara ke dua di dalam sains mata pelajaran Fisika dan dua piala yang seluruhnya didapatkan dari ajang Aksioma (Ajang Kompetisi Seni dan Olahraga Madrasah) cabang kaligrafi yang berhasil menyabet juara satu seni kaligrafi putri dan juara dua di seni kaligrafi putra.

Juara dua ajang KSM cabang mata pelajaran Fisika diraih oleh siswi Madrasah Aliyah Modern (Islamic Boarding School) Al Azhary Ajibarang kelas XI bernama Eka Risma Wati. Juara dua seni kaligrafi putra disabet oleh ananda Zahrul yang merupakan siswa kelas 10 Madrasah Aliyah Modern (Islamic Boarding School) Al Azhary Ajibarang dan juara satu seni kaligrafi putri yang disabet oleh ananda Anis yang juga merupakan siswa kelas 10.

Tak ayal, keberhasilan itu pun terus menjadi ladang syukur dan telah diselenggarakan penyerahan piala kepada madrasah dan pemberian penghargaan menjadi siswa berprestasi dan uang pembinaan yang diberikan oleh Madrasah Aliyah Modern (Islamic Boarding School) Al Azhary Ajibarang dan juga penghargaan oleh Yayasan Aji Yumika yang merupakan yayasan dimana Madrasah Aliyah Modern (Islamic Boarding School) Al Azhary Ajibarang bernaung.

Prestasi yang sudah ada bukan sebagai final, melainkan kayu bakar pembakar semangat untuk terus istiqomah dalam menimba ilmu di sekolah dan di pondok pesantren yang merupakan dua dunia yang selalu dijalani oleh Madrasah Aliyah Modern (Islamic Boarding School) Al Azhary Ajibarang setiap harinya. Tak ada lain yang pantas dikumandangkan kecuali bismillah. Al Azhaary Istiqomah! (khafid/hk/bd)