MAN Cilacap Lokasi Pelaksanaan KSM 2016

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Cilacap – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Cilacap memiliki segudang prestasi yang berhasil diraih baik oleh siswa-siswi maupun guru-gurunya, berlokasi di tepi jalan raya Kalisabuk KM 15 Kecamatan Kesugihan Kabupaten Cilacap, MAN Cilacap pada tahun ajaran ini  menampung 830 siswa-siswi terbagi dalam 28 kelas. Dilengkapi dengan sarana prasarana yang memadai seperti ruang kelas berstandar nasional, 5 ruang laboratorium, ruang keterampilan, aula serbaguna, lapangan basket dan futsal, peralatan seni musik dan band, ruang OSIS, PKS, UKS, PMR, sanggar pramuka, kantin dan koperasi, musholla dan area yang didukung fasilitas hotspot menjadikan MAN Cilacap primadona bagi calon peserta didik maupun orang tua murid.

Dibawah kendali Muhadin sebagai Kepala Madrasah yang telah mengolah MAN Cilacap sejak tahun 2013, MAN Cilacap terus berpacu meningkatkan kualitas dan prestasinya. Diperkuat 55 guru PNS yang sudah semuanya bersertifikasi dan 20 guru Non-PNS yang hampir semuanya bersertifikasi menjadikan MAN Cilacap diperhitungkan baik bagi kalangan madrasah maupun sekolah umum di Kabupaten Cilacap.

Semua itu menjadikan alasan kuat, disamping kesiapan dari jajaran Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cilacap yang menawarkan diri menjadi tuan rumah bagi pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Provinsi tahun 2016, melalui tahapan rapat persiapan yang telah digagas oleh Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil dengan akhirnya ditetapkan MAN Cilacap sebagai lokasi pelaksanaan KSM 2016.

“Dengan koordinasi dan kerja sama yang baik antara satuan kerja di Kabupaten Cilacap, kami siap menjadi tuan rumah pelaksanaan KSM tingkat Provinsi tahun 2016 dan siap memberikan pelayanan terbaik kami bagi suksesnya pelaksanaan even bergengsi ini,” tegas Muhadin saat dikonfirmasi di ruang kerjanya, Senin (25/07).

Hotel dan Penginapan Penuh

Ditambahkan, sejak rame diberitakan rencana pelaksanaan eksekusi mati nara pidana pada Lembaga Pemasyarakatan (lapas) Nusa Kambangan, hotel dan penginapan di Cilacap mulai dipenuhi tamu baik dari kalangan media maupun siapa saja yang ingin mendapatkan informasi terkait pelaksanaan eksekusi mati tersebut.

Perihal tersebut sempat menjadi kendala dalam pelaksanaan KSM di Cilacap, pasalnya KSM yang mempertandingkan 11 (sebelas) bidang lomba dan diikuti oleh 35 kabupaten/kota se-Jawa Tengah, setidaknya Cilacap akan didatangi oleh hampir 500 orang baik peserta maupun official dan pendamping yang pasti akan membutuhkan hotel untuk menginap selama kegiatan berlangsung. Sementara rata-rata hotel telah diisi oleh tamu yang akan mengikuti jalannya proses eksekusi terpidana mati.

“Kami sempat berpikir terkait ketersediaan ruang kamar hotel untuk tempat menginap kontingen KSM, yang mana hampir semua hotel di Cilacap sudah terisi oleh para tamu baik lokal maupun mancanegara yang akan mengikuti jalannya eksekusi terpidana mati napi Nusa Kambangan, namun berkat kerja sama yang baik dari pihak panitia daerah dengan beberapa pihak hotel di Cilacap seluruh kontingen tetap mendapatkan kamar untuk menginap para kontingen,” papar Muhadin.

Beliau berharap pelaksanaan KSM 2016 dapat berlangsung lancar dan sukses serta menghasilkan bibit-bibit siswa-siswi berprestasi yang nantinya akan mewakili Jawa Tengah pada even serupa tingkat nasional yang akan berlangsung tidak lama lagi di Pontianak. (gt/gt)