081128099990

WA Layanan

08.00 - 16.00

Senin - Jumat

Kemenag Kabupaten Wonosobo Maju Tingkat Nasional KSM Geografi

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Wonosobo – Prestasi baru kembali terukir dan mampu menciptakaan aroma wangi yang mengharumkan nama Kantor Kementerian Agama Kabupaten Wonosobo. Pasalnya, salah satu siswa Madrasah yang ada di bawah naungan Kantor Kemenag Wonosobo, berhasil merebutkan juara 1 Kompetisi Sains Madrasah (KSM) pada cabang Geografi di tingkat provinsi, Rabu (25/7).

Prestasi membanggakan sebagai juara 1 cabang Geografi tersebut di boyong dari Pemalang, yang di torehkan oleh Ahmat Alwi, Siswa kelas XII IPS 5 MAN 1 Wonosobo, yang selanjutnya akan mewakili kantor Kemenag Kabupaten Wonosobo, terutama bagi Provinsi Jawa Tengah pada KSM tingkat Nasional yang akan di selenggarakan di Jambi.

Menurut Panut, selaku Kasi Pendidikan Madrasah atau PenMa Kemenag Wonsosobo, yang sekaligus ketua kontingen, mengutarkan bahwa sebelumnya Kemenag telah mengirimkan kontingen KSM untuk berjuang di berbagai cabang mata pelajaran, yakni sebanyak 22 anggota tim KSM.

“Jadi sebelumnya kami telah mengirimkan 22 anggota tim untuk mengikuti KSM tingkat Provinsi yang di selenggarakan di Pemalang, yang pesertanya terdiri dari jenjang MA yakni 12 anak, jenjang MTs 6 anak dan MI  terdapat 4 anak. Dan alhamdulillah dari seluruh peserta, setidaknya kami mampu memboyong 2 juara sekaligus,” ungkapnya.

Adapun 2 juara tersebut, pihaknya memebeberkan bahwa kontingen Kemenag yang berhasil membawa 2 juara pada KSM Tahun ini, adalah juara 1 Mapel Geografi yang akan maju ke tingkat nasional dan juara 3 cabang Matematika yang berhasil di raih oleh Hanifah, siswa MA S Alhikam Cendekia.

Sementara itu, di temui di tempat yang berbeda, Warsam selaku Kepala MAN 1 Wonsoobo mengungkapkan, pihaknya merasa bangga atas prestasi tersebut yang juga akan mengarumkan nama Kemenag Wonosobo dan Madrasah khususnya. 

“Bagi MAN 1 Wonosobo khususnya prestasi ini sangat membanggakan karena baru pada KSM tahun ini berhasil meloloskan salah satu putra terbaiknya juara tingkat propinsi dan maju tingkat nasional,” ungkapnya.

Selain itu, pihaknya juga berharap, suport dari semua jajaran di wilayah Kemenag Wonosobo maupun Provinsi, dapat menjadi motivasi tersendiri agar perwakilan Jawa Tengah mampu memboyong kembali juara di tingkat Nasional.

“Prestasi ini tidak lepas dari sengkuyung berbagai pihak. baik guru pembimbing, panitia dan lebih khusus kepada Kasi Penma dan Kakankemenag yang tidak lelah memberi motivasi. “Dan saya berharap semoga support dari semua pihak jajaran wilayah Kemenag, agar Ahmat Alwi mampu memboyong juara lagi di KSM tingkat Nasional, yang akan mengharumkan jajaran Kemenag Wonosobo sekaligus Provinsi dan membuktikan bahwa Madrasah pasti bisa,” tandasnya. (Ps-Ws/Sua)