081128099990

WA Layanan

08.00 - 16.00

Senin - Jumat

UTS Mengukur Tingkat Ketercapaian Kompetensi

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Temanggung – Sesuai kalender akademik, Senin-Sabtu (17-22/09) secara serentak di Kabupaten Temanggung, kegiatan Ulangan Tengah Semester dilaksanakan.

Menurut Edy Oeranto pengawas Madrasah Aliyah, menjelaskan bahwa dari hasil pemantauannya pelaksanaan ulangan berjalan lancar. Ketika melakukan pemantauan di MA Muallimin Temanggung, Edy juga menyebutkan bahwa naskah soal ulangan tidak ditemukan kekurangan dan kesalaham cetak. Hal ini dikarenakan pihak madrasah sudah menyiapkan jauh hari sebelum pelaksanaan ulangan.

Sementara itu dari hasil pemantauan oleh Anik Yuliani selaku pengawas MTs, pelaksanaan ulangan di MTs berjalan lancar. Kesiapan guru dan siswa juga terlihat saat melakukan pemantauan di MTs Ma’arif Mudal Pikatan.

Menurut Miftakhul Hadi, selaku ketua Pokjawas, menyampaikan bahwa ulangan tengah semester ini bertujuan mengukur tingkat ketercapaian kompetensi dalam rentang waktu tiga bulan pelaksanaan kegiatan pembelajaran. “Selain juga untuk mengetahui ketuntasan KKM yang ditentukan dalam rentang tengah semester,” imbuhnya.

Miftah menjelaskan bahwa pelaksanaan UTS sesungguhnya sangat penting untuk dilaksanakan, karena disamping digunakan sebagai barometer oleh guru mata pelajaran hal tersebut, bisa juga menjadi pembiasaan siswa dalam menyelesaikan soal-soal yang tentunya bisa menuntun siswa dalam peningkatan hasil belajar.

“Dengan pelaksanaan UTS ini, diharap bisa menjadi motivasi belajar siswa dalam bersaing dengan teman-temannya dikelas. Hingga pada akhirnya dapat menjadi salah satu penyebab dalam peningkatan hasil belajar,” tuturnya.(ay-sr/sua)