Digelar Di Sindang Kemadu, Panitia Bocorkan Rencana LDK OSIS 2018

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Tegal (Slawi)-Penyelenggaran kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) OSIS MTs Negeri 2 Tegal Tahun Pelajaran 2018/2019 akan dilaksanakan di objek wisata alam “Sindang Kemadu” Bumijawa Kabupaten Tegal, pertengahan Oktober 2018.

Jamroni selaku pembina OSIS menyampaikan konsep dan rangkaian kegiatan yang nantinya akan sedikit berbeda dari LDK yang pernah diselenggarakan sebelumnya.

“Saya ingin LDK kali ini ada suasana baru, suasana dimana peserta didik merasa nyaman mengikuti kegiatan tersebut, sehingga output kegiatan bisa tercapai secara baik.” katanya ditemui warior di ruang guru, Senin (8/10).

Beliau beralasan, kendati dikatakan sebagai wahana baru, tempat wisata yang berada di lereng Gunung Slamet ini cukup potensial karena memiliki panorama indah alami dan udaranya yang sejuk.

Rencananya, kegiatan yang digelar di Convention Hall objek wisata alam Sindang Kemadu ini akan diisi oleh berbagai kegiatan positif yang dapat membentuk karakter peserta didik agar menjadi pribadi yang lebih terarah, berdisiplin dalam berprilaku, serta kepribadian yang bertitik tolak pada budi pekerti luhur.

“Selain bertujuan untuk menghimpun ide, pemikiran, bakat dan minat serta kreativitas peserta didik, kegiatan ini juga bertujuan untuk mendorong sikap, jiwa dan semangat siswa yang terpilih untuk dibimbing dan dimotivasi menjadi anak- anak yang memiliki potensi.” jelasnya.

Rangkaian LDK digelar dengan berbagai materi antara lain keorganisasian, metode pidato dan diskusi, manajemen pengelolaan OSIS, motivasi dan pengembangan sikap, pembinaan mental dan spiritual, permainan edukasi/outbond, serta dinamika kelompok.

“Kegiatan nantinya akan dilaksanakan selama 2 hari, mulai dari Sabtu hingga Minggu sore (13-14/10), dan seluruh materi diisi oleh guru yang berkompeten”. tutupnya.