081128099990

WA Layanan

08.00 - 16.00

Senin - Jumat

PMR Wira Satria Puja MAN 1 Jepara, Pertahankan Gelar Juara Umum

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Jepara – Palang Merah Remaja (PMR) Wira Satria Puja MAN 1 Jepara berhasil mempertahankan gelar juara umum dalam event SMASA YOUTH RED CROSS yang berlangsung Ahad, (24/2)  di SMA Negeri 1 Kudus.

Dalam event yang berskala regional tersebut, tim PMR menurunkan 13 personel bertarung di 6 cabang yang diperlombakan, dan alhamdulilah, berhasil membawa pulang 4 medali, terdiri dari 2 emas 1 perak dan 1 perunggu. Keempat cabang lomba yang berhasil mendulang medali yaitu, juara 1 kesehatan keluarga, juara 1 pendidikan remaja sebaya, juara 2 cerdas cermat dan juara 3 duta PMR.

Atas keberhasilan yang diraih, kepala MAN 1 Jepara mengapresiasi dan mendukung kiprah PMR MAN 1 Jepara untuk berprestasi di ajang yang lebih tinggi. “Saya tunggu kiprah PMR, dan juga ekstra kurikuler yang lain untuk berprestasi, mengharumkan nama besar madrasah, dan  Kementerian Agama. Kita tunjukkan bahwa madrasah mampu bersaing, mampu berprestasi dan menjadi bagian penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.”

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jepara, Nor Rosyid, tak lupa mengucapkan selamat kepada Tim PMR MAN 1 Jepara. “dengan keberhasilan ini kami berharap siswa MAN 1 Jepara tidak jumawa dan larut akan kegembiraan. Karena masih ada tahun depan yang harus dipertahankan. Kami ucapkan selamat” ujarnya.

Lebih lanjut Nor Rosyid, berharap dengan adanya event lomba tersebut, bisa membentuk generasi muda bangsa Indonesia yang peduli untuk menolong sesama serta peka pada situasi dan kondisi lingkungannya.

“PMR merupakan kegiatan yang positif untuk mebentuk siswa yang ceria, cerdas, kreatif, jujur, berbagi, bersahabat dan bertanggung jawab” tutur Nor Rosyid. (rofiq)