Guru MAN Wonogiri Raih Juara I Lomba Menulis Artikel Moderasi Baragama di Madrasah

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Wonogiri – Dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) ke-75 Kementerian Agama tahun 2021 dan HUT PGRI ke-75, PGRI cabang khusus Kementerian Agama Kabupaten menyelenggarakan lomba tulis artikel/essay tentang moderasi beragama untuk guru dan ASN di lingkungan Kemenag Wonogiri.

Dalam even lomba ini, Asih Widiastuti, guru berprestasi dari MAN Wonogiri yang artikelnya mengangkat tema moderasi beragama di lingkungan madrasah berhasil meraih juara 1. Dalam artikelnya yang berjudul Implementasi Moderasi Beragama untuk Generasi Milenial di Lingkungan Madrasah, Guru Biologi yang tampak antusias jika dipanggil Widia ini menguraikan usaha-usaha yang dilakukan oleh MAN Wonogiri dalam menanamkan sikap moderat beragama kepada siswa-siswinya.

Sikap moderat adalah sikap pertengahan, yaitu sikap tidak berlebihan (ghuluw) dan tidak terlalu menyepelekan ajaran agama (ifrat). Beberapa contoh sikap moderat yang diterapkan dalam madrasah pun ditampilkan dalam artikelnya. Misalnya, program kunjungan ke panti asuhan yang penghuninya bukan hanya muslim saja tapi juga umat agama lain.

Contoh lain adalah program aksi bakti sosial saat ada bencana. Tanpa memandang agama, siswa-siswi MAN Wonogiri dikoordinir untuk mengambil peran kepedulian, baik dengan mengkoordinir dana sumbangan maupun turun langsung membantu warga yang terdampak bencana. Bakti sosial saat terjadi banjir di Tirtomoyo, bantuan air bersih untuk warga Pracimantoro yang kekeringan, dan kerja bakti di wilayah terdampak bencana tanah longsor di Kismantoro merupakan kegiatan kepedulian yang terdokumentasikan dengan baik.

“Semoga sikap moderat yang ditanamkan pada siswa madrasah ini akan tetap mereka bawa ke dalam kehidupan sesungguhnya di tengah-tengah masyarakat, tidak berhenti di lingkungan madasah saja dan tidak hanya menjadi tema-tema klasik pada lomba-lomba menulis artikel tanpa implementasi nyata dalam kehidupan,” harap Asih Widiastuti.

Kepala MAN Wonogiri, Wiyana, ketika di hubungi, Kamis, (14/01) menyampaikan ucapan selamat serta apresiasi dan rasa bangganya atas prestasi yang di capai ibu Asih Widiastuti, menurutnya prestasi ini harus menjadi cambuk dan entry point bagi semua guru untuk selalu meningkatkan komitmen, integritas, kinerja yang bagus dan prestasi yang tinggi, tingkatkan semangat kerja, kreativitas, dedikasi dan komitmen serta kinerja.

“Kami mengucapkan selamat kepada ibu Asih Widiastuti sebagai juara 1 penulisan artikel tentang moderasi beragama sehingga mampu mengharumkan nama MAN Wonogiri, saya berharap semangat literasi dan moderasi bisa di kembangkan kepada yang lain, tidak ada yang tidak mungkin, kalau ada kemauan dari kita semua,” pesan Wiyana.(Mursyid dan Kontributor MAN Wonogiri/Sua).