Siswi MAN 1 Tegal Raih Juara 2 Ajang Essay Competition

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Tegal (Slawi) – Di tengah pembelajaran daring akibat pandemi saat ini, para siswa dituntut selalu aktif dan kreatif dalam kegiatan apapun untuk meningkatkan prestasi. Salah satu bentuk kreatifitas itu adalah mengikuti ajang lomba yang dilaksanakan secara online. Itulah yang dilakukan oleh salah satu siswa MAN 1 Tegal, Aulia Syabani, yang sekarang masih duduk di kelas XI Agama 2. Ia berhasil meraih  juara 2 dalam ajang Essay Competition pada Rabu (31/03/2021).

Essay Competition adalah ajang kompetisi yang diikuti oleh siswa SMA/SMK Se-Kabupaten/Kota Tegal, Brebes dan Pemalang. Event ini diprakarsai oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Hukum Universitas Pancasakti Tegal, yang dilaksanakan pada tanggal 20-24 Maret 2021 dengan mengusung tema “Peran Generasi Muda dalam Menghadapi Covid 19 dan Media Sosial”.

Dihubungi secara terpisah, Aulia Syabani, membenarkan bahwa dirinya telah mengikuti ajang tersebut dan berhasil meraih juara kedua. Menurutnya, pembelajaran daring ini memberikan banyak waktu untuk berkreasi dalam pembelajaran, dan ia berusaha memanfaatkannya.

“Kebetulan tema event ini sesuai dengan masalah yang sedang melanda bangsa kita, yaitu pandemi Covid-19, yang mau tidak mau memaksa kita untuk menjalani pembelajaran daring dengan pemanfaatan teknologi digital. Saya rasa para pelajar harus menjadi pelopor dalam pembelajaran daring ini,” jelas Aulia Syabani.

Kepala MAN 1 Tegal, Nurhayati, memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih oleh Aulia Syabani. Pihaknya berharap agar prestasi ini menjadi penyemangat dan pendorong bagi siswa yang lain untuk berprestasi. “Pandemi bukanlah penghalang bagi siswa untuk tetap dan terus mengukir prestasi,” pungkas Nurhayati. (Sol/AS/qq).