Kanwil Kemenag Kembali Melepas Mahasiswa Magang UIN Walisongo

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Semarang (UMAS)- Kantor Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah untuk kesekian kalinya kembali melepas Mahasiswa Magang Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Walisongo di Ruang PTSP,Jum’at (27/08).

Mahasiswa magang yang dilepas sebanyak 10 mahasiswa oleh Kabag TU yang diwakili Plt Kepala Subag Umum dan Humas Nurzaini Wahyu Widodo didampingi dua dosen pembimbing dari UIN Walisongo Semarang Ratno Agriyanto serta Rakhmat Dwi Pambudi.

Adapun kehadiran dua dosen pembimbing tersebut disamping yang pertama silaturahmi, yang kedua untuk menarik kembali mahasiswa yang selesai magang di Kanwil Kemenag selama kurang lebih satu bulan.

Dalam memberikan sambutannya Ratno menyampaikan ucapan terimakasih atas diterimanya mahasiswa magang diKanwil Kemenag ini.

“Kami atas nama Fakultas dan mahasiswa mengucapkan terimakasih atas ilmu yang diberikan kepada anak-anak magang, mudah-mudahan ilmu yang didapat menjadi ilmu yang bermanfaat didunia dan diakherat,” kata Ratno.

Sebetulnya katanya, dengan kondisi pandemi ini, Mahasiswa tidak diperbolehkan untuk magang offline, tetapi karena dari semangatnya mahasiswa yang akan belajar ilmu didunia kerja akhirnya diperbolehkan.

“Walau dengan mlipir- mlipir sedikit, dan tidak sesuai dengan waktu yang diharapkan tapi tidak mengurangi semangat mahasiswa untuk belajar ilmu didunia kerja,” ucapnya.

Sementara itu, Plt Umum dan Humas Nurzaini Wahyu Widodo sebetulnya saya keberatan dalam melepas mahasiswa yang magang hanya sebentar, karena dengan masa pandemi ini, ASN yang bekerja dari rumah 100 % sehingga dalam melayani mahasiswa magang tidak bisa maksimal.

“Karena situasi dan kondisi seperti ini, apa daya praktik kerja dikantor kami dibatasi dalam memberikan bimbingan dan penyuluhan,” tutur Nurza.

Dengan demikian, kedepan kalau mengajukan lagi permohonan magang dengan tangan terbuka kami terima, tidak hanya diKanwil tetapi juga di Kemenag Kota.

“Kalau di Kemenag terdekat seperti di KUA , mahasiswa magang bisa praktek secara langsung terkait pelayanan kepada masyarakat ,” ujarnya.(rf).