Siswi MTs N 1 Pekalongan Raih Perunggu di Kejuaraan Renang PRSI Cup I 2021

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kab.Pekalongan – Banyak even untuk memupuk dan mengembangkan bakat, minat dan kecakapan hidup lain yang dimiliki siswa, baik bidang akademik dan non akademik seperti bidang seni dan olah raga. Baru-baru ini dua siswa MTs N 1 Pekalongan, mengikuti lomba olah raga renang bertajuk Kejuaraan Renang PRSI Cup I 2021 Kabupaten Pekalongan yang dilaksanakan di Kolam Renang Anisa Desa Bulaksari, Kecamatan Sragi, Sabtu-Minggu 11-12 September).

Ini merupakan kegiatan perdana Persatuan Renang SeIuruh Indonesia (PRSI) Kabupaten Pekalongan 2021, sebagai induk cabang olah raga renang Kabupaten Pekalongan dengan peserta 120 perenang lokal mulai usia 6 sampai 22 tahun. Ajang ini digelar untuk menseleksi atlet  Dulongmas (Karesidenan Kedu, Pekalongan dan Banyumas).

Dua siswa yang ikut dalam lomba renang PRSI Cup I Kabupaten Pekalongan Tahun 2021, yaitu Mutiara Salsabila, kelas 9F, yang tergabung dalam Club New GP 4 menempati peringkat 3 pada cabang 100 meter gaya dada kelompok umur 2 putri, sementara  Ezel Julian Saputra, kelas 8A, yang tergabung dalam Vega Swimming Club menempati peringkat 10 besar pada cabang 50 meter gaya dada kelompok umur  3 putra.

Pengembangan bakat seperti tersebut perlu dikelola dan ditingkatkan sehingga menjadi prestasi. Agung Nugroho, guru olah raga menyampaikan bahwa persaingan di kabupaten Pekalongan pun sudah sangat kompetitif,  jadi apabila ada siswa sesuai kriteria usia dapat berprestasi tentu dia mempunyai talenta sangat luar biasa, maka dari itu peran dari semua pihak sangat dibutuhkan. Semuanya tidak lepas peran madrasah.

“Selain pihak madrasah, orang tua harus pun harus bersinergi. Karena disitulah turut membantu kesuksesan siswa tersebut,” tutur Agung.

“Renang adalah salah satu cabang olahraga yang membutuhkan banyak biaya dan waktu latihan untuk mencapai suatu prestasi. Latihan secara mandiri tentu dijalani. Akan tetapi jika ada perhatian dari pihak pihak terkait maka siswa akan merasa lebih termotifasi dan dapat menambah motivasi dalam berlatih serta berprestasi,” lanjut Agung menjelaskan.

Kepala Madasah, H. Muhlisin merasa bersykur  menyampaikan ucapan selamat atas prestasi yang diraih Mutiara dan Ezel Julian Saputra, siswa  MTs. N 1 Pekalongan,

“Selamat, terima kasih Pak Agung atas bimbingannya dan dukungan serta do’a dari Ibu Bapak guru dan tenaga kependidikan, semoga dapat terus semangat untuk berprestasi. Aamiin.” tuturnya. (Said/Ant/bd).