MTs N 2 Tegal Sukses Laksanakan Ujian Madrasah 2022 Berbasis Android

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Tegal (Slawi)-Pelaksanaan Ujian Madrasah (UM) Berbasis Android pada MTs Negeri 2 Tegal yang berlangsung sejak tanggal 21 hingga 29 Maret 2022, telah tuntas terlaksana dengan baik.

Tercatat 400 peserta didik kelas IX telah mengikuti seluruh rangkaian ujian madrasah yang terdiri dari 50 soal pilihan ganda untuk mata pelajaran umum, dan 40 soal pilihan ganda untuk mata pelajaran MIPA.

Kepala MTs Negeri 2 Tegal, Muh. Muntoyo, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh panitia kegiatan dan peserta didik, atas kelancaran dan kesuksesan kegiatan ujian madrasah ini.

“Kami menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta didik yang 100% hadir dalam kegiatan ujian madrasah ini. Tak lupa kami mengucapkan terima kasih juga kepada segenap unsur panitia yang telah bekerja sama, bahu membahu demi kelancaran kegiatan ini.” Ungkap Muh. Muntoyo ditemui di ruang kerjanya, Rabu (30/03).

Senada dengan kepala madrasah, Sustanto selaku wakil kepala bidang akademik menyampaikan banyak terima kasih atas kerja sama dari panitia, pengawas ruang ujian, dan pihak-pihak yang turut terlibat atas kelancaran ujian madrasah dari awal hingga akhir.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada para pengawas ruang ujian yang mengawasi peserta ujian, juga mengawasi perangkat android peserta didik agar tetap fokus menjawab materi ujian.” Katanya.

Sustanto juga menjabarkan bahwa keseluruhan peserta ujian, menempati 25 ruang yang telah disediakan access point atau hotspot, dengan masing-masing ruang terdapat 16 peserta.

“Agar peserta ujian tetap mematuhi protokol kesehatan, kami bagi 400 peserta didik kelas IX ke dalam 25 ruang ujian yang masing-masing ruangnya terdapat 16 peserta didik, dan tiap ruang sudah terdapat Access Point/Hotspot, agar peserta didik nyaman mengakses soal ujian dari perangkatnya masing-masing, karena akses soalnya melalui laman online.” Tambahnya.

Ia berharap mudah-mudahan langkah ini bisa menjadi awal yang baik untuk membangun madrasah digital seperti yang diamanahkan kepala madrasah kepadanya. (akb86/bd)