Semarang—Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama Kota Semarang ikuti kegiatan pengajian bulanan DWP Kemenag RI secara daring baik melalui zoom meeting maupun live streaming youtube pada Kamis (3/2/22).
DWP Unsur Pelaksana (UP) Sekterariat Jenderal (Sekjen) Kemenag bertugas pada kegiatan perdana ini.
Pengajian tersebut diikuti oleh DWP Kemenag se-Indonesia baik dari Unsur Pelaksana, PTKN, Biro PTKN, Kanwil Kemenag Provinsi, Kankemenag Kabupaten/Kota, UPT Asrama Haji serta Balai Diklat Keagamaan dan Balai Litbang Agama se-Indonesia.
Sesuai arahan dari Ketua DWP Kemenag Kota Semarang, Dwi Yuliarti Mukhlis Abdillah, pengurus dan anggota DWP Kemenag Kota Semarang diimbau untuk mengikuti kegiatan tersebut dari kediaman atau tempat kerja masing-masing. “Mengingat kesibukan Ibu-Ibu, monggo silahkan mengikuti pengajian tersebut melalui zoom meeting atau live streaming youtube DWP Kemenag RI dari rumah atau tempat kerja masing-masing,” ujar Yuli panggilan akrab wanita kelahiran Banyumas ini.
Hj. Eny Retno Yaqut Cholil Qoumas selaku Penasehat DWP Kemenag RI, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pengajian ini merupakan kegiatan pengajian perdana di tahun 2022. “Pengajian bulanan akan rutin dilaksanakan setiap bulan dengan petugas yang berbeda dan tema yang berbeda pula. Tujuannya adalah sebagai bahan pengayaan akal dan hati Kita, juga sebagai sarana belajar agama Islam bagi umat muslim, dimana pengajian juga merupakan unsur pokok dalam syiar dan pengembangan agama Islam, untuk itu seyogyanya keluarga besar Kemenag ambil andil dan ikut partisipatif dalam acara ini,” tutur Eny.
Eny juga menyampaikan harapannya melalui kegiatan pengajian kali ini yang mengambil tema ”Resep Bahagia Dunia dan Akhirat” akan dapat menambah wawasan dan pengetahuan peserta akan tip dan trik untuk bisa mencapai kebahagian hidup baik dunia maupun akhirat.
Tak lupa Eny mengingatkan kepada seluruh keluarga besar DWP Kemenag agar tetap waspada dan mematuhi protokol kesehatan mengingat masih dalam masa pandemi Covid-19. “Sekalipun menurut cerita gejala yang ditimbulkan lebih ringan, tetapi bukan berarti Kita lengah, apalagi saat ini kasus mulai meningkat. Jadi tetap waspada dengan tetap mematuhi prokes dimanapun Kita berada,” pungkas Eny.
Selaku pemateri pada pengajian perdana yang digelar oleh DWP Kemenag RI adalah KH. Muchlis M Hanafi, menitik beratkan pada parameter kebahagiaan, dimana kebahagiaan itu berada dan bagaimana cara mendapatkannya.”Hiasan dunia akan menjadi semu manakala terputus hubungan dengan Allah. Untuk itu sempurnakan kebahagiaan dengan berbagi dengan orang lain. Kunci bahagia menurut Al Qur’an diantaranya iman kepada Allah, menerima dengan ikhlas segala ketetapan Allah, menjaga komitmen dengan Allah, selalu bertilawah, husnuzhan dan optimis dalam setiap kondisi, selalu memafkan dan yang terakhir jangan lupa berdoa memohon kebahagiaan,” terang KH. Muchlis.(Hanum/NBA/bd)