Semarang (Humas) – Dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) Kemenag ke – 77, Kanwil Kemenag Prov. Jateng gelar Tasyakuran sekaligus Doa Bersama Lintas Agama, Senin (3/1).
HAB ke – 77 memiliki makna yang sangat dalam, khususnya menilik filosofi jawa 77 (pitu pitu), yang membawa harapan bahwa Kemenag akan mendapatkan pituduh (petunjuk) dan pitulung (pertolongan).
“Kita semua diharapkan selalu mendapatkan pituduh, petunjuk dari Tuhan agar langkah-langkahnya selalu dalam koridor nilai – nilai agama yang terus menginspirasi untuk melanjutkan tradisi prestasi di Kemenag,” tutur Kakanwil Kemenag Prov. Jateng Musta’in Ahmad saat membuka kegiatan Tasyakuran.
“Selain itu, kita juga perlu pituduh dari para pendahulu, tokoh agama. Dari arahan-arahanya kita memastikan, bahwa kita tidak jalan sendiri. Seluruh pemangku kepentingan agar terus bergandeng tangan untuk mendukung Jateng yang Gayeng dan bekerjasama wujudkan Indonesia yang merdeka beragama,” imbuhnya.