081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Pelepasan Kontingen Pesparawi Kota Semarang Tahun 2024

Kota Semarang (Humas) – Penyelenggara Kristen Kemenag Kota Semarang bekerjasama dengan Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) Kota Semarang menggelar acara pelepasan dan konser peserta Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) di Gereja Isa Almasih Pringgading, Sabtu (29/6/2024).

Kontingen Kota Semarang tersebut akan maju ke Pesparawi Tingkat Prov. Jateng XIV Tahun 2024 pada 4-7 Juli 2024 di Wonogiri.

Pelepasan diawali dengan ibadah singkat yang dipimpin oleh Ragil selaku pembawa acara, dilanjutkan dengan renungan yang disampaikan Pdt. Lukas Budijana, dengan mengambil hikmah dalam kitab Mazmur 146:1-2. “Haleluya! Pujilah Tuhan, hai jiwaku! Aku hendak memuliakan Tuhan selama aku hidup, dan bermazmur bagi Allahku selagi aku ada. Kontingen Pesparawi Kota Semarang hendaknya tujuan utamanya adalah memuji dan memuliakan Tuhan,” tutur Pdt. Lukas.

Selepas beribadah, guna membangkitkan rasa nasionalisme, peserta beserta tamu undangan yang hadir pun menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dikomando Darpitoyo.

Kristiyani Ambarwati, Gara Kristen Kemenag Kota Semarang selaku Ketua LPPD Kota Semarang, dalam laporannya menyampaikan jumlah dan kategori lomba yang diikuti Kota Semarang dalam ajang bergengsi bagi umat Kristiani itu. “Kota Semarang mengirimkan 10 kategori dari 11 kategori yang dilombakan yakni, Solo Anak 6-8 tahun, Solo Anak 9-12 tahun, Solo Remaja Putri, Paduan Suara Anak, Paduan Suara Pria, Paduan Suara Remaja Pemuda, Paduan Suara Wanita, Paduan Suara Dewasa Campuran, Musik Pop Gereja dan Vocal Group,” terangnya.

Kristiyani juga menyampaikan apresiasi kepada Gembala Sidang dan Majelis Gereja Isa Almasih Pringgading yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan. “Terima kasih kepada Gembala Sidang dan Majelis GIA Pringgading yang telah menyediakan tempat untuk terselenggaranya acara Konser dan Pelepasan Kontingen,” ujarnya.

Tak lupa, Kristiyani memberikan support kepada kontingen agar selalu semangat, optimis, dan berjuang memberikan yang terbaik sehingga bisa meraih prestasi yang membanggakan bagi Kota Semarang.

Hadir pula Tuning Sunarningsih mewakili Walikota Semarang yang berhalangan hadir. Ia membacakan sambutan Walikota Semarang yang memberikan dukungan terhadap kontingen Kota Semarang dalam ajang Pesparawi, dengan harapan dapat melahirkan prestasi dan mengharumkan nama Kota Semarang.

Kegiatan itu juga dihadiri Ketua Badan Musyawarah Antar Gereja (BAMAG) Kota Semarang dan Ketua Persekutuan Gereja Kristen Semarang (PGKS).

Sebagai penutup, 10 peserta lomba menampilkan konser yang dihadiri oleh kurang lebih 700 jemaat dan tamu undangan.(Rus/Nba)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content