Kota Semarang (Humas) – Senin (8/7/2024), MTs Darul Ulum menggelar workshop Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) dan Rapat Kerja (Raker) persiapan TP. 2024/2025 di madrasah setempat.
Kagiatan ini dihadiri Ketua Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Darul Ulum, Kepala Madrasah, Abdul Hadi, beserta segenap dewan guru.
Hadir pula Pengawas Madrasah Kemenag Kota Semarang, Mafruhatun. Dalam pembinaannya, ia menyampaikan apresiasi atas gelaran workshop dan Raker.
“Sudah selayaknya, sebelum memulai tahun ajaran baru, madrasah bersama Pengurus Yayasan, dan guru, duduk bersama melakukan evaluasi atas capaian pada tahun ajaran sebelumnya, melakukan pengkajian mana saja program kerja yang harus terus dilanjutkan di tahun ini, serta inovasi apa yang akam dilakukan pada tahun ajaran 2024/2025, agar kualitas pendidikan di madrasah meningkat, begitu juga prestasi para siswanya. Terima kasih MTs Darul Ulum menginisiasi kegiatan seperti ini. Insya Allah banyak manfaatnya, dan semoga membawa keberkahan untuk semua,” tutur Mafruhatun.(Atun/Nba)