081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Kanwil Kemenag Prov. Jateng Terima Kunjungan Kanwil Kemenag Prov. Lampung, Tingkatkan Peran KUB dan Humas 

Semarang (Humas)  – Kemenag Jateng menerima Studi Tiru Fungsi Kerukunan Umat Beragama (KUB) dari Kanwil Kemenag Prov. Lampung. Kegiatan berlangsung di Auditorimum Majeng Kanwil Kemenag Prov. Jateng pada Jumat, (18/10/2024). 

Kegiatan ini dihadiri oleh Kabag TU Wahid Arbani, Tim KUB Kanwil Kemenag Prov. Jateng, serta Ketua Tim Kerja Umum Humas dan Protokol Kanwil Kemenag Prov. Jateng Dony Aldise Harahap. Ketua Tim Humas dan KUB Kanwil Kemenag Prov. Lampung Alifah beserta jajarannya melaksanakan kunjungan untuk meningkatkan pemahaman tentang pentingnya komunikasi yang efektif dalam menjaga kerukunan, serta peran humas menjadi salah satu unsur dalam menampilkan citra  Kementerian Agama.

Ketua Tim Humas dan KUB Kemenag Prov. Lampung Alifah, menegaskan pentingnya monitoring dan evaluasi ini dalam rangka memperkuat sinergi.

“Melalui koordinasi yang baik, kita bisa memastikan program-program kerukunan umat beragama dapat dilaksanakan secara efektif dan berkelanjutan. Selain itu kegiatan ini juga menjadi ajang untuk memperkuat komunikasi dan koordinasi antara pihak Kanwil Kemenag Prov. Lampung dan Kemenag Jateng, terutama dalam menghadapi tantangan-tantangan kerukunan umat beragama di era modern ini,” katanya.

Wahid Arbani setelah mengucapkan selamat datang, dalam arahannya menjelaskan bahwa moderasi beragama menjadi kunci untuk menjaga persatuan dan kerukunan di tengah keberagaman masyarakat.

Dalam mendukung program prioritas Menteri Agama salah satunya yaitu Moderasi Beragama,  Kanwil Kemenag Prov. Jateng menggandeng stakeholder di Jawa Tengah melalui dikeluarkannya Peraturan Gubernur Jateng No. 37 Tahun 2022 tentang Sinergitas Penguatan Kerukunan Umat Beragama di Provinsi Jawa Tengah. Kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat menjadi sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang harmonis. 

Selain itu, Dony  menceritakan kesuksesan program – program Kementerian Agama, dimana peran humas sangat dibutuhkan agar masyarakat dapat mengetahui apa yang telah dijalankan dan dikembangkan. 

“Selama ini kami terus mempublikasikan bagaimana layanan di Kementerian Agama Jawa Tengah, prestasi dan lain sebagainya. Dengan menggandeng humas dan media mainstream, sehingga tujuh program prioritas di Kementerian Agama dapat tersampaikan dengan baik dan masyarakat puas atas pelayanan yang kami berikan,” imbuhnya. (Ay/Da/Bel)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content