081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Kloter Pamungkas Tiba di Tanah Air, Ketua PPIH Embarkasi Solo Sambut Hangat Jemaah Haji Asal Kebumen

Picture of Team Humas Jateng

Team Humas Jateng

Embarkasi Solo (Humas) – Suasana haru dan penuh syukur mewarnai kedatangan Kloter 94 SOC asal Kabupaten Kebumen, yang menjadi kloter pamungkas atau terakhir dalam masa pemulangan jemaah haji tahun 1446 H/2025 M, Jum’at (11/7/2025), di Asrama Haji Donohudan (AHD) Boyolali.

Ketua PPIH Embarkasi Solo, yang juga Kakanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah, Saiful Mujab, secara langsung menyambut kedatangan kloter ini, yang berjumlah 353 jemaah asal Kabupaten Kebumen.

Turut hadir dalam prosesi penyambutan, seluruh unsur PPIH Embarkasi Solo, serta Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Kebumen dan Kasi PHU Kemenag Kebumen.

Menariknya, meskipun Kloter 94 ditetapkan sebagai …
Ketua PPIH Embarkasi Solo Pimpin Apel Pembubaran Satgas: “Hari Ini Kita Melayani, InsyaAllah Suatu Saat Kita Dilayani”

Embarkasi Solo (Humas) – Menandai berakhirnya seluruh rangkaian operasional haji tahun 2025 M/1446 H di wilayah kerja Embarkasi Solo, Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo, Saiful Mujab, memimpin apel pembubaran Satuan Tugas (Satgas) Pemulangan di Gedung Muzdalifah, Jumat pagi (11/7/2025).

Apel ini menjadi penutup resmi masa tugas seluruh petugas lintas instansi dan lembaga yang tergabung dalam PPIH Embarkasi Solo selama masa pemulangan jemaah haji.

Dalam amanatnya, Saiful Mujab menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas dedikasi seluruh tim.
“Alhamdulillah… Penyelenggaraan ibadah haji tahun 2025 telah dinyatakan selesai. Kita patut bersyukur atas nikmat sehat lahir batin yang Allah berikan, sehingga kita bisa menunaikan tugas hingga tuntas. Semoga semua yang kita lakukan mendapatkan ridha Allah SWT,” ujarnya penuh haru.

Ia juga menyampaikan terima kasih secara khusus kepada seluruh petugas dari berbagai unsur kementerian, lembaga, dan mitra kerja. “Saya ucapkan terima kasih atas komitmen dan sinergi yang luar biasa. Semoga tugas yang Bapak Ibu laksanakan di Embarkasi Solo ini menjadi amal ibadah yang diterima Allah,” tuturnya.

Saiful mengingatkan bahwa ibadah haji adalah ibadah sakral dengan proses panjang dan penuh tantangan. Ia menekankan pentingnya menjadikan seluruh aktivitas selama bertugas sebagai bagian dari pembelajaran sesuai tugas pokok dan fungsi masing-masing. “Laksanakan dengan ikhlas. Kita melayani tamu Allah, semoga suatu saat kita yang akan dilayani,” pesannya.

Dalam apel tersebut juga disampaikan bahwa hingga hari ini, dari total 34.047 jemaah haji asal Jawa Tengah dan DIY, sebanyak 33.987 jemaah telah kembali ke tanah air, sementara 54 jemaah wafat dan 6 jemaah masih menjalani perawatan di Tanah Suci.

Ketua PPIH juga menyampaikan permohonan maaf jika selama pelaksanaan tugas terdapat kekurangan layanan yang kurang nyaman bagi petugas maupun jemaah.

Menutup sambutannya, Saiful Mujab menitipkan salam kepada keluarga masing-masing. “Bapak Ibu, silakan kembali ke rumah masing-masing. Semoga Allah meridhai kita semua, menjadikan jemaah sebagai haji yang mabrur, dan kita yang bertugas mendapat pahala dari setiap langkah pelayanan yang telah dilakukan,” pungkasnya.

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content