081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

FKUB Provinsi Jateng Mempersembahkan Harmony Award ke Kanwil Kementerian Agama

Semarang (Umas)-  FKUB Prov Jateng Taslim Syahlan dan Jajaran bersama FKUB Kab Sragen mempersembahkan penghargaan Harmony Award dari Menag RI kepada Kakanwil Prov Jateng Musta'in Ahmad, Jumat (8/1) di Ruang Kakanwil Lantai II.

Penghargaan Hamorny Award diraih  sebagai bentuk apresiasi  atas kiprah mereka dalam mewujudkan  kerukunan umat beragama di Jawa Tengah.

Kehadiran para pengurus disamping mempersembahkan penghargaan  Harmony Award  juga membahas program- program yang akan dilaksanakan kedepan.

 Penghargaan Harmony  Award diserahkan  Ketua FKUB Taslim Syahlan dan  diterima langsung oleh Ka Kanwil Musta'in Ahmad didampingi Kabag TU Fajar Adhy Nugrogo, Kasubag Ortala dan FKUB Nurkholis.

Usai menerima penghargaan harmony Award dari ketua FKUB , dihadapan para pengurus FKUB Musta'in mengucapkan terimakasih kepada semua pengurus atas diraihnya penghargaan dan  keberhasilan   dalam mewujudkan kerukunan umat di Jateng.

“Kedepan seluruh pengurus tetap semangat untuk berkiprah dalam mewujudkan kerukunan dan persatuan bangsa,dengan berbagai kebhinikaannya,” kata Musta'in.

Dalam hal yang sama, Musta'in menyampaikan tiga  pesan Menag Yaqut Cholil Qoumas  dari Presiden RI yang perlu segera ditindak lanjuti pertama  memperbaiki manajerial yang ada dikemenag, kedua perlunya moderasi beragama dan yang ketiga penguatan pondok pesantren.

“Ketiga pesan tersebut kedepan  harus segera ditindak lanjuti dan menghasilkan hasil yang lebih baik sesuai yang diharapkan,” ungkapnya.

Selanjutnya, Mustain menambahkan hasil dari program – program yang disampaikan pengurus FKUB Jateng akan dilaporkan ke Gubernur.(rf/sua).

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content