081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Apel Pagi Jelang Perpisahan

Slawi – Madrasah Tsanawiyah Negeri Slawi pagi ini, Senin (15/1) melaksanakan apel pagi di lapangan upacara. Apel dihadiri oleh guru, pegawai, dan seluruh siswa. Tak ketinggalan, hadir juga Kepala MTs Negeri Slawi dan Kepala Tata Usaha yang akan meninggalkan madrasah ini untuk melaksanakan tugas di tempat yang baru.

Dalam apel pagi tersebut, diadakan sambutan perpisahan dari Kepala Madrasah Mohammad Suaedi yang pindah tugas ke MTs Negeri Model Brebes dan Ka. Ur. Tata Usaha Siti Zuhro yang pindah tugas ke MAN Babakan Lebaksiu Kabupaten Tegal.

Dengan rasa haru dan khidmat, siswa mengikuti sambutan dari Mohammad Suaedi. “Bapak dan Ibu Zuhro sudah mendapatkan SK untuk pindah di tempat kerja yang baru, saya ditugaskan di MTs Negeri Model Brebes, sedangkan Bu Siti Zuhro di MAN Babakan. Bapak ke sini pada bulan November 2015, berarti kurang lebih 2 tahun, sedangkan  Zuhro sudah 7 tahun bekerja di MTs ini," kata Suaedi dalam sambutannya.

Tentu ada hal-hal yang berkesan bagi siswa selama bergaul dengan Kepala Madrasah dan Ka. Ur. Tata Usaha, terutama Kepala Madrasah yang berhubungan langsung dengan siswa.

"Ada kenangan yang baik dan menyenangkan, juga ada kenangan yang tidak baik dan menyedihkan. Oleh karena itu kami berdua meminta maaf atas segala kesalahan yang di sengaja maupun yang tidak disengaja," ucap Suaedi.

Di akhir sambutan, Suedi berharap, semua siswa memperoleh hasil belajar yang memuaskan dan terutama siswa kelas sembilan lulus semua dengan nilai yang baik.

"Kami juga berpesan agar prestasi yang sudah baik dipertahankan dan kalau bisa ditingkatkan." pungkas Suaedi.

Selepas sambutan, siswa MTs Negeri Slawi memberikan kenang-kenangan yang diserahkan oleh Ketua OSIS kepada Kepala Madrasah dan Ka. Ur. Tata Usaha disaksikan oleh seluruh siswa, guru, dan pegawai. Selamat jalan. (jam-akb/za/rf)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content