Pekalongan (Umas)-Kepala MAN Insan Cendekia Pekalongan Khoirul Anam melakukan kunjungan Desiminasi di MTs N 1 Kebumen Rabu, 13 April 2022
Kunjungan desiminasi dilakukan sebagai bentuk apresiasi atas dukungan selama ini mengantarkan siswa terbaiknya untuk mendaftar di SNPDB MAN Insan Cendekia Pekalongan, dan untuk setiap tahunnya selalu menjadi Madrasah Tsanawiyah yang selalu bisa meloloskan terbanyak siswa yang diterima di MAN Insan Cendekia Pekalongan.
Dalam sambutannya Kepala MTs N 1 Kebumen Bapak Sugeng Warjoko didampingi bapak Pengawas MTs Kebumen menyampaikan dalam menyiapkan siswa terbaiknya tersebut selalu melakukan persiapan pembinaan khusus untuk jalur MAN Insan Cendekia Se-Indonesia.
” Alhamdulillah hasil SNPDB Tahun ini ada 7 siswa yang diterima di MAN Insan Cendekia Pekalongan,”kata Sugeng.
Dalam kesempatan tersebut Bapak Kepala MAN Insan Cendekia Pekalongan juga bisa beraudiensi dengan Bapak/Ibu guru MTs N 1 Kebumen dan menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan dan kerjasamanya selama ini dalam mengantarkan siswa siswinya untuk menggapai prestasi.
“Ini menjadi bagian dari perjuangan untuk memajukan pendidikan dan menggapai prestasi nantinya baik di MAN Insan Cendekia Pekalongan pada khususnya maupun prestasi Madrasah pada umumnya mewakili nama baik Provinsi Jawa Tengah,” ungkapnya.
Dalam kunjungan tersebut Kepala Madrasah juga ditemui beberapa alumni MAN Insan Cendekia Pekalongan yang sebagian adalah alumni dari MTs N 1 Kebumen.
Kegiatan dilanjutkan dengan mengunjungi MTs N 4 Kebumen,rangkaian kegiatan tersebut akan selalu digalakkan demi meningkatkan kerjasama dalam bidang Pendidikan khusus untuk Madrasah Tsanawiyah di seluruh Provinsi Jawa Tenga.
Dengan kunjungan desiminasi ini,harapannya kedepan semakin banyak siswa dari Madrasah Tsanawiyah yang diterima di MAN Insan Cendekia Pekalongan.(rf/dn).