Hari Pertama PPDB Online MTs Negeri Kota Magelang

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kota Magelang – Penerimaan peserta didik baru pertama kali menggunakan sistem online untuk MTsN di kota Magelang mendapat respon positif dari masyarakat dalam menyekolahkan putra-putrinya di MTsN. Ini dapat terlihat dihari pertama pagi sudah ada pendaftaran 52 calon perserta didik. Demikian disampaikan oleh kepala kantor kementerian agama kota Magelang Sofia Nur saat meninjau PPDB hari pertama di MTsN 2 kota Magelang.Senin(3/5)

“Kualitas madrasah meningkatkan respon dan antusias masyarakat dalam menyekolahkan putra-putrinya di madrasah” kata Sofia

Konsolidasi yang dibangun antar Madrasah yang dibawah binaan kantor kementerian agama kota Magelang untuk sinergi antar madrasah, sehingga ada kesamaan dan pemerataan jumlah peserta Didik baru tahun ajaran 2021. Ini memungkinkan untuk penambahan sumberdaya manusia yang membantu dalam proses penerimaan peserta Didik baru.

Peninjauan penerima peserta didik baru MTsN kepala kantor bersama kasi Penmad diterima langsung oleh kepala MTsN dan panitia PPDB.

Dengan pelaksanaan penerimaan secara online untuk memudahkan masyarakat dalan mendaftarkan putra putrinya dan sistem administrasi dapat diakses secara langsung.

Keberadaan Pendidikan Madrasah telah memberikan motivasi kepada masyarakat untuk membentuk ahlak mulia dan memiliki Budi pekerti luhur sehingga moral generasi bangsa dapat terbangun. (Wahono)