Kab. Pekalongan-Telah dilaksanakan penyerahan penghargaan kontributor berita terbanyak oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah, H. Musta’in Ahmad, S.H.,M.M kepada para Kepala Kantor Kemenag Kab/Kota peraih penghargaan atas prestasi dan peran serta aktif mengirim informasi dan publikasi pada website Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah Tahun 2021. Kegiatan dilaksanakan dalam acara Rapat Kerja Tahun 2022 Kanwil Kemenag Provinsi Jateng, bertempat di The Sunan Solo. Kamis, 31 Maret 2022.
Kantor Kementerian Agama Kabupaten pekalongan dalam kesempatan ini alhamdulillah berhasil meraih penghargaan sebagai Kontributor Berita Terbanyak Peringkat 3 satuan kerja di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama, Provinsi Jawa Tengah.
Penghargaan diserahkan oleh Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Jateng, H. Musta’in Ahmad, S.H.,M.M kepada Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pekalongan, Drs. H. Sukarno, M.M.
Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pekalongan, Drs.H.Sukarno, M.M, mengungkapkan pihaknya bersyukur atas capaian dan prestasi yang telah diraih dalam hal berita dan publikasi ini.
“Ini untuk pertama kalinya Kemenag Kabupaten Pekalongan meraih prestasi sebagai kontributor berita terbanyak. Pada tahun 2021 yang lalu, Kantor Kemenag kabupaten Pekalongan telah membuat berita sebanyak 638 buah, mengalami peningkatan yang sangat signifikan dibandingkan dengan tahun sebelumnya.” kata H. Sukarno.
Menurutnya, keberhasilan Kemenag Kabupaten Pekalongan sebagai kontributor berita terbanyak peringkat 3 ini tak terlepas dari optimalisasi peran para kontributor berita setiap satuan kerja di lingkungan Kankemenag Kabupaten Pekalongan dibawah komando dari Pelaksana Penyusun Bahan Informasi yang juga diberi tugas tambahan merangkap sebagai Pelaksana Kehumasan dan juga tentunya dukungan dari semua pegawai.
“Selain mengirimkan berita ke website Kanwil Kemenag Kabupaten Pekalongan, kami juga aktif mengirimkan berita dan menampilkannya pada media sosial lainnya seperti Facebook, Instagram, Twitter dan YouTube.” ungkapnya H. Sukarno berharap prestasi ini dapat terus dipertahankan dan kelancaran distribusi informasi serta berita dapat terus berjalan secara konsisten.(Ant/bd)