081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

08.00 - 16.00

Senin - Jumat

Whistle Blower

Kantor Kementerian Agama Kabupaten Magelang Siap Sukseskan Indonesia Tipitaka Chanting & Asalha Mahapuja 2568 BE/ 2024 M

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kota Mungkid (Humas) – Penyelenggara Buddha Kantor Kementerian Agama Kabupaten Magelang beserta humas Kemenag mengikuti rapat koordinasi persiapan Indonesia Tipitaka Chanting & Asalha Mahapuja 2568 BE/ 2024 M yang diselenggarakan di Sekar Kedaton Mungkid pada Senin, (24/06/2024).

Disampaikan oleh ketua panitia, Tonny Coason terkait dengan penyelenggaraan kegiatan, “Indonesia Tipitaka Chanting atau pelafalan Tipitaka dan Asalha Mahapuja (Pujabakti Agung Asadha) yang sudah diselenggarakan sejak tahun 2015 sampai sekarang mendapatkan perhatian dari beberapa negara. Peserta yang akan hadir tahun ini sekitar sembilan ribu yang terdiri dari peserta lokal serta tamu undangan dari luar negeri,” ungkapnya.

Rangkaian kegiatan Indonesia Tipitaka Chanting & Asalha Mahapuja tahun 2024 akan berlangsung pada Jum’at sampai Minggu tanggal 12- 14 Juli 2024, yang terbagi di beberapa titik lokasi kegiatan diantaranya taman lumbini, plataran Candi Borobudur, Candi Pawon, Candi Mendut serta jalan dari Candi Mendut ke Candi Borobudur. “Puncak kegiatan Asalha Mahapuja diagendakan pada 14 Juli 2024,” papar Tonny.

Indonesia Tipitaka Chanting dilakukan selama 3 hari dengan bersama-sama melafalkan sebagian dari Sutta (ajaran Buddha) yang berlangsung di lumbini Candi Borobudur. Pada hari pertama diagendakan pembacaan Tipitaka. Pada hari kedua dilakukan pradaksina dan pembacaan Tipitaka. Dan pada puncak perayaan diagendakan pembacaan Tipitaka, puja di Candi Pawon dan Candi Mendut, prosesi puja dari Candi Mendut ke Candi Borobudur, serta prosesi Puja Bakti Agung Asalha.

Dalam rapat koordinasi tersebut juga dipaparkan rute rekayasa lalu lintas, kebutuhan pengawalan, kebutuhan listrik, protokoler serta berbagai kebutuhan teknis lainnya. Perwakilan dari berbagai lintas sektoral yang terkait siap mendukung suksesnya kegiatan tersebut.

“Kantor Kementerian Agama Kabupaten Magelang siap mendukung dan bekerjasama dalam rangka menyukseskan dan memeriahkan perayaan Indonesia Tipitaka Chanting & Asalha Mahapuja 2568 BE/ 2024” kata Saring, Penyelenggara Buddha kantor Kementerian Agama Kabupaten Magelang. (FS/Sua)

Skip to content