Luar Biasa ! MTsN 2 Pekalongan Resmi Miliki 2 Ruang Kelas Baru

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kab. Pekalongan –  Perjuangan segenap civitas akademika dan komite MTsN 2 Pekalongan mencapai puncaknya. Pada Senin (23/8/2022), dua ruang kelas baru telah diresmikan dan diserahkan oleh pihak Komite selaku pelaksana pembangunan kepada pihak madrasah. Acara peresmian tersebut berlangsung di gedung baru dan dihadiri oleh pengurus komite, kepala madrasah serta beberapa guru dan tenaga kependidikan MTsN 2 Pekalongan. Acara yang dimulai pukul 11.00 WIB tersebut dilaksanakan dalam serangkaian kegiatan, yakni sambutan kepala madrasah, panitia pembangunan dan ketua komite.

Dalam sambutannya, Imam Sayekti, S.Pd., M.Si., M.Pmat selaku kepala madrasah menyampaikan rasa syukurnya yang mendalam atas selesainya proses pembangunan 2 ruang kelas baru. Sebagai hal yang dicita-citakan sejak lama, tentu keberhasilan pembangunan menjadi suatu kebanggaan dan prestasi tersendiri di tahun 2022 ini.

“Saya mewakili seluruh warga madrasah sangat bersyukur yang utama kepada Allah yang telah melimpahkan pertolongan kepada kita semua sehingga proses pembangunan berjalan lancar,” tutur Imam Sayekti.

Selain itu, ia juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada pihak komite terutama panitia pembangunan yang telah bekerja keras menuntaskan amanat dari para orang tua dan wali murid.

Sementara itu, ketua Panitia pembangunan, bapak Takhadi menyampaikan meski ada kendala saat pembangunan, namun berkat kerjasama dan support yang baik dari komite dan pihak madrasah, maka kendala-kendala tersebut bisa segera diatasi dan tidak menghambat proses.

Ia menambahkan, proses pengerjaan gedung kelas baru memakan waktu selama 2 bulan yakni dimulai tanggal 23 Juni 2022 dan diresmikan tanggal 23 Agustus 2022. Pekerjaan yang dilaksanakan antara lain pemasangan keramik (ruang, koridor dan tangga), pengacian, pembuatan balkon (gedung berada di lantai 2), pemasangan plafon hingga finishing berupa pengecatan. Pekerjaan tersebut melibatkan 10 orang pekerja yang berasal dari desa Sidomulyo, Kesesi.

Lebih lanjut, Ketua Komite Akhmad Fauzi juga memberikan apresiasi kepada semua pihak yang telah bersinergi dalam mewujudkan tujuan. Ia juga mengajak kepada seluruh civitas akademika untuk bersama-sama memajukan MTsN 2 Pekalongan.

Ia berharap agar ruang kelas yang baru ini akan membawa manfaat dan maslahat terutama bagi dunia pendidikan. Semoga pula bisa menjadi amal jariyah yang pahalanya tidak akan terputus.

Acara diakhiri dengan doa bersama dan pemotongan tumpeng oleh ketua panitia pembangunan yang kemudian diserahkan kepada ketua komite dan kepala madrasah sebagai simbol penyerahan gedung untuk digunakan sebagaimana mestinya. (Why/Ant/bd).