Melatih Diri Mengikis Habis Egoisme

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Temanggung – Dalam rangka meningkatkan rasa kebersamaan dan potensi diri setiap pegawai, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung menyelenggarakan kegiatan pembinaan mental pegawai bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung, Senin (27/3). Sebagai narasumber untuk pembinaan mental kali ini KH. Mandhur. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai Kementerian Agama Kabupaten Temanggung dan Penyuluh Agama. Pembinaan mental pegawai ini merupakan agenda rutin yang diadakan dua kali dalam satu bulannya yaitu setiap hari Senin kedua dan Senin keempat.

“Cara melatih diri mengikis egoisme bisa dilakukan dengan mengaktifkan kedua telingamu dari pada mulutmu, kita harus banyak mendengarkan dari pada banyak bicara,” jelas Mandhur. Selain itu mengikis egoisme dilakukan dengan semangat dan bersungguh-sungguh, usaha dilakukan dengan maksimal dan selalu memohon pada Allah serta berjuang mencari ridho Allah  dengan cara berjuang untuk kehidupan dunia dan akherat serta mengajarkan ilmunya yang bermanfaat bagi orang lain, gemar bersodaqoh.

Di akhir materinya Mandhur mengatakan sebagai manusia agar selalu merubah diri ke arah yang lebih baik sehinga keberadaan kita akan selalu memberikan manfaat yang positif untuk keluarga, bangsa, dan negara. Melalui kegiatan ini  pegawai  diharapkan dapat membawa nilai-nilai positif dan dapat diimplementasikan pada keseharian baik di lingkungan kerja maupun dalam masyarakat, pungkasnya.(sr/Af)