Semarang (Umas)-Dalam rangka menyukseskan MTQ Nasional ke XXIX di Kalimantan Selatan 10 s.d. 19 Oktober 2022, Kanwil Kemenag Prov Jateng melalui Bidang Penais Zawa mengadakan Rapat Koordinasi untuk membahas persiapan-persiapan teknis yang akan dipersiapkan dalam pelaksanaan MTQ Nasional ke XXIX, Selasa, (20/9).
Rapat dipimpin oleh Kabid Penais Zawa Afief Mundzir dan dihadiri pula oleh Kabag TU Wahid Arbani serta segenap Panitia MTQ yang terlibat dalam kegiatan MTQ Nasional.
Dalam arahannya Kabag TU Wahid Arbani menyampaikan beberapa hal yang menjadi stretcing point kita dalam persiapan menjelang MTQ :
Pertama pelaksanaan kegiatan ini harus berjalan dengan lancar dan sukses pelaksanaannya ditandai dengan keberhasilan kafilah Jateng menjadi Juara Umum.
“Itu, ini kita memerlukan beberapa effort yang cukup kuat untuk merealisasikan apa yang menjadi harapan, cita-cita dan keinginan kita bersama,” kata Wahid.
Dan tentu effort yang kita lakukan ini tidak berlebihan masih kata wahid karena banyak langkah yang harus kita lakukan diantaranya kita sudah dua kali dilaksanakan kegiatan pelatihan pertama di Bandungan dan yang kedua LPMP Srondol.
“Kita cukup berharap mudah-mudahan dua event yang diselenggarakan khusus untuk menyiapkan para peserta kafilah jateng akan memberikan hasil yang optimal sebagaimana kita harapkan,” tambahnya.
Kedua, hari ini kita bersama membagi tugas sesuai tusi baik terkait sukses persiapan pelaksanaan kegiatan MTQ maupun sukses pelaksanaan pra MTQ
untuk persiapan pra MTQ yang perlu kita bahas diantaranya kafilah yang belum vaksin boster, pawai ta’araruf serta halal food.
“Ini menjadi tugas dan tanggungjawab masing – masing kordinator Bidang untuk terus melukakan kordinasi, diskusi untuk kelancaran dan kesuksesan pelaksanaan kegiatan nanti,” ungkapnya.
“Semoga dengan persiapan matang yang telah disiapkan masing-masing koordinator bidang, Kafilah Jateng bisa menjadi juara umum sesuai tagline Jateng,” tuturnya.
Selanjutnya Kabid Penais Zawa Afif Mundzir menyampaikan rapat perdana tim sukses panitia MTQ agar masing-masing kordinator melaksanakan tugasnya sesuai yang tercantum dalam sk yang telah dibacakan.
“Kami minta segenap panitia semua siap melaksanakan tugas dan mendukung suksesnya pelaksanaan MTQ ke XXIX Tahun 2022,” tutupnya. (rf)