Semarang (Humas) – Jawa Tengah siapkan karnaval yang “waow”dalam ajang Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) Nasional XXVII yang akan digelar pada tanggal 26 Oktober 2023 mendatang di Provinsi Jambi. Hal tersebut dikemukakan oleh Kakanwil Kemenag Prov. Jateng, Musta’in Ahmad dalam kegiatan rapat koordinasi pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Qurán (LPTQ) Prov. Jateng, pada Kamis siang (24/8).
Musta’in yang juga selaku Ketua I LPTQ Prov. Jateng berharap dengan potensi Provinsi Jawa Tengah yang begitu besar, akan diikuti dengan perolehan prestasi para kafilah di ajang STQH Nasional mendatang.
Untuk itu sejak awal LPTQ telah mengadakan perbaikan komposisi personal yang ada di LPTQ, termasuk pelibatan tokoh-tokoh baru yang lebih aktif bergerak.
“Serahkan pada ahlinya, jangan serahkan urusan kepada yang bukan ahlinya. Kita punya visinya, serahkan kepada yang berkompeten, maka munculah prestasi. Sebab prestasi adalah bertemunya visi dengan kompetensi, “ pesan Musta’in.
Pada kesempatan yang sama Kabid Penais Zawa Kanwil Kemenag Prov Jateng, Imam Buchori dalam laporannya menyampaikan, Jawa Tengah akan mengikuti seluruh cabang dan golongan yang dimusabaqahkan pada STQH Nasional XXVII Tahun 2023 dengan sejumlah 20 orang peserta. (RK)