
Semarang (Humas) – Turut menyemarakkan bulan Ramadan 1446 H/ 2025 M, Kemenag RI menyelenggarakan Bazar Ramadan dan Idul Fitri. Menindaklanjuti hal tersebut Kanwil Kemenag Jawa Tengah menyelenggarakan Bazar Ramadan pada Jumat (21/3/2025). Bertempat di Auditorium Majeng, Bazar Ramadan dipadati pegawai.
Bazar resmi dibuka oleh Wahid Arbani Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Jawa Tengah. Dirinya menyampaikan tujuan bazar adalah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi nasional dan daerah melalui peningkatan konsumsi masyarakat pada bulan ramadan.
“Adanya Bazar Ramadan ini dapat meningkatkan jumlah dan pendapatan UMKM serta berlatih bersama dalam mengelola bisnis,” ungkap Wahid Arbani.
Turut hadir pula Kepala Bidang dan Pembimas Kanwil Kemenag Jawa Tengah serta Ketua Dharma Wanita Pesatuan (DWP) Ade Komariah Mujab, seluruhnya tampak antusias mengunjungi stand bazar satu persatu.
Stand bazar menjual berbagai macam, mulai dari pakaian, aksesoris, hiasan dekorasi rumah, lauk pauk, makanan ringan hingga buah lengkap tertata di stand tersebut. Stand-stand ini diisi oleh pihak internal mulai dari Tim Satpam, DWP, dan beberapa pegawai yang memiliki usaha.
Banyak pengunjung yang berbondong-bondong mendatangi Auditorium Majeng. Bahkan sebelum bazar secara resmi dibuka, para pengunjung sudah mengunjungi stand terlebih dahulu. Namun kemudian dengan tertib mengikuti pembukaan dan disusul dengan kegiatan jual beli. Adanya kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi para UMKM dan para pengunjung. (PS/BEL)


