Update Informasi Haji, Minggu 30 Juni 2024

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Boyolali (Humas) – Hingga Minggu, 30 Juni 2024 pukul 07:00 WIB, jumlah jemaah haji Embarkasi Solo yang sudah kembali ke Tanah Air sebanyak 26 kloter dengan jumlah 9.338 jemaah.

Humas PPIH Embarkasi Solo Gentur Rachma Indriardi mengatakan, rencana jadwal kepulangan jemaah haji Embarkasi Solo pada Minggu 30 Juni 2024, ada 4 kloter, yaitu :

Kloter 26 – Kab. Brebes – 04:05 WIB

Kloter 27 – Kab. Brebes, Kab. Tegal – 11:15 WIB

Kloter 28 – Kab. Tegal – 09:25 WIB

Kloter 29 – Kab. Tegal – 18:00 WIB

Adapun yang sakit di Tanah Suci sebanyak 30 jemaah. “Semuanya di wilayah Makkah. Dari Jawa Tengah sebanyak 27 jemaah dan dari DIY sebanyak 3 jemaah,” jelasnya.

Adapun jemaah haji yg sakit di Embarkasi sebanyak 5 jemaah, dirawat di RSUP. Surakarta, berasal dr Kab. Brebes, Kab. Purbalingga, Kab. Banyumas dan Kab. Kebumen.

Sedangkan jemaah haji yang wafat sejumlah 52 jemaah, dengan rincian wafat di Madinah 2 jemaah dan wafat di Makkah 50 jemaah. “50 Jemaah tersebut rinciannya, 46 jemaah dari Jateng dan 6 jemaah dari DIY,” terang Gentur.

Demikian update informasi haji 1445H/ 2024M. Semoga jemaah haji Indonesia yang masih berada di Tanah Suci senantiasa sehat dan pulang ke tanah air dengan selamat. Salam Haji Indonesia Ramah Lansia, Haji Indonesia Riang Gembira. — tim humas