Madrasah pilihan tepat generasi masa depan

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Karanganyar – Menjelang pengumuman hasil ujian nasional (UN) SMP/MTs sederajat, Madrasah Tsanawiyah Negeri Jumantono, Karanganyar lebih dulu menyelenggarakan kegiatan Akhirussanah dan Penyerahan Kembali siswa kelas IX MTsN Jumantono kepada orangtua/wali. Acara yang dilaksanakan pagi tadi, 04/06/2015 ini dilaksanakan di halaman MTsN Jumantono dan dihadiri oleh Kepala Kankemenag Kabupaten Karanganyar, komite sekolah, pejabat desa dan orang tua murid.

Dikatakan Kepala MTsN Jumantono, H. Sardi bahwa jumlah murid yang lulus pada tahun ajaran 2014/2015 sebanyak 106 siswa. Mereka akan menerima hasil UN-nya pada 10 Juni 2015 mendatang. Kepala MTsN Jumantono juga menyampaikan tentang prestasi-prestasi yang telah diraih Madrasahnya selama ini, baik prestasi yang diraih murid maupun gurunya. Mulai dari prestasi akademik, seni, hingga olahraga.

Sementara itu, Kepala Kankemenag Kabupaten Karanganyar, H. Musta’in Ahmad yang memberikan sambutan di hadapan tamu undangan Akhirussanah mengatakan bahwa Madrasah adalah pilihan tepat untuk generasi masa depan.

“Dahulu kala, siapa yang memiliki otot kuat, dia yang akan menang. Namun sekarang zamannya sudah berubah, siapa yang memiliki otak kuat, dia yang akan menang. Kedepannya, siapa yang atine ombo, siapa yang punya kecerdasan sosial, emosional, spiritual, dan pendek kata adalah religiusitas, orang ini akan menguasai. Oleh karenanya pilihan tepat untuk anak didik kita adalah Madrasah, karena madrasah tidak hanya menekankan akademik atau agama saja, melainkan memadukan keduanya secara seimbang”, ucap Musta’in.

Seraya bercanda, Musta’in melanjutkan pertanyaan pada tamu undangan. “Sekarang orang yang paling Top di Karanganyar itu siapa?? Pak Bupati. Beliau itu sekolahnya di MI, MTs dan Aliyah. Sekolahnya itu di madrasah. Jadi kalau ingin elok kayak Bupati, ya sekolahnya di Madrasah.”, Ucap Musta’in dengan tegas.

Pemerintah yang dalam hal ini Kementerian Agama telah berusaha keras dan serius untuk mengelola madrasah dengan baik. Untuk bidang agama, madrasah sudah membuktikan dengan menjadi yang terbaik. Begitupun dengan bidang lainnya seperti mata pelajaran umum, seni dan olahraga yang saat ini sudah mampu bersaing dengan sekolah umum lainnya. (Hadi)