081128099990

WA Layanan

08.00 - 16.00

Senin - Jumat

Muh. Saidun : Ada 2 tipe dalam ASN

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kendal – Kepala Kankemenag Kab. Kendal Muh. Sa’idun menekankan pada pemahaman Visi dan Misi Kementerian Agama. Ke-7 Misi itu memang seolah mencerminkan seksi yang ada di Kemenag, namun itu merupakan satu kesatuan yang tidak bisa dipecah sehingga seharusnya tidak ada ego seksi atau fanatik seksi.

“Jangan ada anggapan akan selalu di seksi tertentu, jadi tidak perlu ada fanatik seksi,” ucap Sa’idun dalam penyerahan SK Mutasi Jabatan Fungsional Umum yang berjumlah 13 orang Rabu (06/01).

Selanjutnya Sa’idun mengatakan bahwa mutasi ada keniscayaan, kebutuhan organisasi akan pengembangan membutuhkan penyegaran sehingga mutasi adalah jawabannya. Dalam menyikapi mutasi Sa’idun menyebut ada 2 jenis Aparatus Sipil Negara yaitu tipe Driver serta Passanger. ASN bertipe Passanger biasanya bersifat suka pada yang sudah berjalan, takut pada perubahan, konservatif, tidak inovatif.

Sedangkan ASN yang bertipe Driver adalah kebalikannya, suka tantangan, inovatif dan selalu menyukai perubahan bahkan jika pada suatu seksi gagal maka dia tertantang untung membuat jadi sukses dan berhasil. Model ASN seperti yang dibutuhkan oleh Kementerian Agama agar 5 nilai budaya kerja tertanam serta tagline HAB ke 70 yaitu Kementerian Agama Berintegritas tercapai.

ASN Kementerian Agama diharapkan bertipe driver sehingga menganggap mutasi adalah lahan untuk memperkaya pengalaman dan pengetahuan serta kemampuan, terutama untuk ASN-ASN muda.

ASN muda mestinya suka dengan tantangan agar pengalaman serta kemampuan berkembang,” ucap Sa’idun mengakhiri Sambutannya. (JA/gt)