Dalam Rangka 113th Kebangkitan Nasional, MTs N 1 Banjarnegara Ikuti Aksi Nyayikan Lagu Indonesia Raya

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Banjarnegara – Dalam rangka peringati 113 tahun Hari Kebangkitan Nasional, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya. Hal itu dibenarkan melalui akun instagramnya, Ganjar  mengajak agar masyarakat bisa serentak menyanyikan lagu Indonesia Raya pada tanggal 20 Mei 2021 pukul 10.00 WIB.

“113 Tahun Kebangkitan Nasional. Indonesia Raya menggema ke seluruh nusantara. Catat dan ikuti aksinya, Kamis 20 Mei 2021,” tulis Ganjar pada akun Instagramnya (@ganjar_pranowo), Kamis (20/5).

Tidak hanya itu, aksi menyanyikan lagu Indonesia Raya juga didukung oleh pihak MTs N 1 Banjarnegara yang juga turut berpartisipasi dalam melaksanakan kegiatan tersebut. Kepala Madrasah MTs N 1 Banjarnegara, Zaenal memerintahkan jajarannya untuk berpatisipasi dalam aksi menyanyikan lagu Indonesia Raya.  “Bapak ibu, mohon bantuannya untuk dishare dan tindak lanjuti. Selanjutnya kegiatan tersebut di dokumentasikan, video dan dipublikasikan dimasing medsos Youtube, Twetter, IG Madrasah Tetap pakai masker, jaga jarak, prokes. Terima kasih” jelasnya.

Perlu diketahui, Hari Kebangkitan Nasional ini menjadi hari yang bersejarah bagi bangsa Indonesia, yang mana pada 20 Mei merupakan hari lahir Boedi Oetomo (BO). Budi Utomo sendiri merupakan organisasi yang bergerak di bidang sosial, ekonomi, dan kebudayaan, tetapi tidak bersifat politik. Selain itu, Hari Kebangkitan Nasional juga harus menjadi momentum penguat persatuan dan kesatuan bangsa dalam bingkai kebhinekaan.

Tepat pada pukul 10.00 WIB, seluruh civitas akademika MTs N 1 Banjarnega melaksanakan kegiatan menyanyikan lagu Indonesia Raya (20/5). Bertempat di Aula MTs N 1 Banjarnegara, dengan dipandu dirigen yang dipimpin oleh Linara, kegiatan tersebut berjalan dengan lancar. Disatu sisi, semangat, antusias, spirit nasionalisme dan kesatuan tekad jelas terlihat.

Zaenal selaku kepala madrasah menilai bahwa spirit nasionalisme semakin tumbuh dalam dada MTs N 1 Banjarnegara. Akhirnya, hal itu bisa memperkuat kesadaran setiap warga pada persatuan kesatuan bangsa.

“Esensi dari lagu Indonesia Raya bagi saya adalah berbhinneka dan saling menghormati perbedaan di antara kita. Semoga dengan kegiatan ini menambah kesadaran kita baik pihak MTs N 1 Banjarnegara, elemen Masyarakat, serta Negara untuk lebih mencintai suaru perbedaan dan saling bertoleransi,” pungkasnya.

Untuk menumbuhkan kebhinekaan kegiatan tersebut juga di publikasikan melalui canel Youtube MTs N 1 Banjarnegara dengan judul “Lagu Indonesia Raya dalam Rangka 113th Kebangkitan Nasional.” Dengan harap semoga generasi muda khusunya generasi milenial mampu menanam kebhinekaan serta menjunjung tinggi semangat solidaritas suatu bangsa. (risky/ak)