081128099990

WA Layanan

08.00 - 16.00

Senin - Jumat

Gempur Rokok Ilegal, Juara Lomba Video Tingkat Provinsi

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Banjarnegara – Video iklan layanan masyarakat bertajuk “Gempur Rokok Ilegal” produksi Senthir MAN 1 Banjarnegara berhasil meraih juara harapan 3 Tingkat Provinsi Jawa Tengah. Romadhona Wahyu, pembina Senthir dalam keterangannya mengatakan bahwa lomba ini diselenggarakan oleh Kantor Bea Cukai RI bekerja sama dengan Bea Cukai Purwokerto,S atpol PP serta Pemkab Banjarnegara.

“Lomba video pendek bertema Anti barang kena cukai illegal, untuk Indonesia lebih baik diselenggarakan oleh kantor Bea Cukai RI yang bekerja sama dengan Bea Cukai Purwokerto, Pol PP dan Pemkab Banjarnegara,” jelas Dona saat ditemui Senin, (13/09).

“Video ini dibuat dalam bentuk iklan layanan masyarakat kreatif dan dilaksanakan dalam rentang waktu tanggal 1-30 Agustus 2021,” imbuhnya

Fifi Puspita selaku penulis naskah dalam tim Senthir mengaku sangat antusias untuk mengikuti lomba ini.

“Kami bersama rekan-rekan sangat tertarik untuk mengikuti lomba ini. Ingin mengeskpesikan ide juga ingin mengukur sejauh mana kemampuan tim dalam berkarya, khususnya dalam pembuatan video. Selain itu kami tertarik dengan total hadiahnya,” ungkapnya

Sendi Hidayat, Sutradara Gempur Rokok Ilegal mengaku bangga dengan hasil yang dipeoleh timya.

“Kami merasa bangga dengan hasil ini. Karena ini lomba tingkat Provinsi dan jurinya adalah orang- orang yang profesional seperti Bambang Hengki, wartawan senior serta praktisi videografi, Wahyu Hermawan,” jelasnya

“Ke depan kami akan lebih berbenah diri dengan mengikuti even-even lainnya,” pungkas Sendi (swh/ak/rf)