Kakankemenag Kota Semarang Serahkan Penghargaan Prasidatama 2021

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Semarang – Kepala Kantor Kementerian Agama kota Semarang, Mukhlis Abdillah, mewakili Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah menyerahkan piala kepada MAN 2 Banjarnegara sebagai penerima penghargaan Prasidatama 2021.

Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu (23/10) di gedung Rama Shinta hotel Patra Jasa, Jl. Sisingamangaraja Semarang.

Mukhlis memberikan penghargaan kepada MAN 2 Banjarnegara sebagai juara 3 pengguna Bahasa Terbaik kategori SMA/SMK/MA. MAN 2 Banjarnegara memperoleh juara 3 setelah SMK NU Slawi dan SMAN 7 Surakarta.

Penghargaan Prasidatama 2021 adalah penghargaan di blan bahasa yang dicanangkan oleh Balai Bahasa provinsi Jawa Tengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi.

Sementara berbagai penghargaan lainnya yang diberikan yaitu: penghargaan kategori media massa pengguna bahasa Indonesia terbaik, kategori pengadilan negeri pengguna bahasa Indonesia terbaik, kategori antologi puisi terbaik, kategori antologi cerpen terbaik, kategori antologi puisi berbahasa Jawa terbaik, kategori naskah drama terbaik dan kategori novel terbaik.

Kepala Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah Aminudin Aziz dalam sambutan pembukaannya mengatakan, pihaknya optimistis atas kerja keras kami yang telah membuahkan hasil produk sastra bahasa yg sudah di pakai masyarakat. Di sisi lain, pihaknya juga bersikap realistis dan komprehensif.

Menurut Aziz, bahasa adalah identitas yg dinamis yang harus digunakan secara bijaksana oleh masyarakat.
“Penggunaan bahasa itu bagaikan pedang bermata dua. Pengguna bahasa harus bijaksana dan bertanggung jawab menggunakan bahasa serta memilih mana yang baik dan buruk,” kata Amin. (dintha/iq/bd)