Seragam Baru Ubah Wajah PPNPN Kemenag Kota Semarang

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Semarang – PPNPN (Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri ) mempunyai peran penting dalam penyelenggaraan suatu instansi pemerintah. Peran mereka membantu kelancaran pelaksanaan tugas dan fungsi Kementerian Agama dalam pelayanan publik.

Karena berperan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, penampilan PPNPN ini perlu diatur. Salah satunya dengan pengadaan seragam.

Pengelola Kegiatan Kemenag Kota Semarang, Nova Budi Aristin mengatakan, pengadaan seragam tersebut bersumber dari DIPA Sekjen Kemenag Kota Semarang. Dengan pengadaan seragam ini, ia berharap akan dapat mengubah penampilan para PPNPN yang berjumlah delapan orang.

“Penampilan pegawai merupakan wajah dari Kementerian Agama Kota Semarang. Dengan seragam ini, akan menambah rasa percaya diri mereka menjadi bagian dari Kemenag Kota Semarang,” kata Nova 7/12-21

Dari seragam tersebut, ada yang menarik perhatian. Seragam Satpam kini sudah mirip seperti seragam polisi. Warnanya coklat, identik dengan warna tanah, bumi, kayu, dan batu. Artinya, melambangkan kebersahajaan pondasi, stabilitas, kehangatan, rasa aman dan nyaman, rasa percaya keanggunan, ketabahan, dan kejujuran.

“Saya semakin pede pakai seragam ini,” kata Romadon.

Ia berharap, seragam baru ini dapat menumbuhkan kebanggaan satpam yang mempunyai fungsi kepolisian terbatas di instansi pemerintah, utamanya Kementerian Agama Kota Semarang. — iq/bd