Semarakkan Gebyar UMKM, Ekraf dan Festival Kopi, MTs N 1 Banjarnegara Ikuti Fashion Show Busana Casual Ecoprint

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Banjarnegara – Rangkaian hari jadi kota Banjarnegara ke-451 yang jatuh pada tanggal 26 Februari 2022 masih menyisakan beberapa kegiatan, di antaranya Gebyar UMKM, Ekraf dan Festival Kopi yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Banjarnegara pada 25-29 Maret 2022 di kompleks pendopo Dipayuda Adigraha Banjarnegara.

Salah satu kegiatan Gebyar UMKM, Ekraf dan Festival Kopi adalah lomba fashion show busana casual ecoprint. MTs Negeri 1 Banjarnegara sesuai arahan dari Pemerintah Daerah yang ditindaklanjuti oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten BANJARNEGARA untuk memeriahkan kegiatan Gebyar UMKM, Ekraf dan Festival Kopi ikut berpartisipasi mengikuti lomba fashion show busana casual ecoprint dengan menurunkan Dayeera Afaurell Jasmine.

Aurell, panggilan akrab siswa kelas 7 unggulan riset ini mengaku ingin sekali bisa berprestasi di ajang modelling seperti kakak kelasnya Asshifa Rossiana Pangesti yang baru saja berprestasi di ibu kota.

”Saya akan melakukan yang terbaik sesuai arahan pembimbing dan pelatih. Semoga saya beruntung dan bisa mempersembahkan tropi kejuaraan. Mba Shifa juga menceritakan semua pengalamannya selama di Jakarta kemarin, ini sangat menyemangati dan mengisnpirasi,” tuturnya disela-sela latihan.

Linara selaku pembimbing dan pelatih lomba menceritakan bahwa Aurell harus sering mengikuti event agar keterampilan modelingnya dapat berkembang.

”Cantik saja tidak cukup. Lomba fashion show seperti ini memerlukan skill khusus yang kelihatannya mudah tapi sebenarnya lebih rumit ketimbang matematika,” ungkapnya sembari tertawa.

Masih menurut Linara, Aurell memang disiapkan untuk melanjutkan prestasi yang telah diraih Asshifa dan Shufa. Menurutnya, regenerasi adalah sebuah keharusan karena mereka pasti akan lulus dan meninggalkan madrasah. Sehingga banyak sekali PR yang harus dikerjakan oleh Aurel dan teman-temannya nanti, baik technique maupun personality.

Sementara Eko Widodo selaku kepala MTs Negeri 1 Banjarnegara dalam wawancara menyampaikan dukungannya terhadap siswa-siswa Madtsansa dalam beraneka kegiatan lomba, khususnya modelling.

“Kita telah menerima mereka di Madtsansa dengan bakat dan kemampuan yang berbeda-beda. Untuk itu, kita harus memfasilitasinya dalam rangka meraih prestasi secara maksimal. Semangat berlatih, berusaha keras, berjuang dan berdoa adalah kunci dalam perjuangan meraih prestasi,” tandasnya penuh semangat. (lin/ak/rf)