Kalibrasi Pengukuran Arah Kiblat Masjid Uswatun Khasanah MAN 1 Banjarnegara

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Banjarnegara – Pengurus masjid Uswatun Khasanah MAN 1 Banjarnegara melakukan kalibrasi arah kiblat yang dipimpin oleh M. Abror didampingi Agus Suryono pada hari Selasa (10/5).

M Abror menuturkan pengukuran arah kiblat merupakan hal yang sangat penting karena sudah menjadi kewajiban umat Islam untuk salat menghadap kiblat. Menghadap arah kiblat merupakan syarat sahnya salat sebagaimana dalil-dali syar’i yang ada.  Menurutnya akurasi  arah kiblat harus benar-benar diperhatikan karena akan menjadi acuan warga madrasah dan masyarakat yang akan melaksanakan salat di masjid Uswatun Khasanah.

Agus Suryono menambahkan perlunya pengukuran arah kiblat di halaman masjid Uswatun Khasanah.

“Arah kiblat di masjid insya Allah sudah tepat. Namun ini yang perlu diukur adalah yang di luar masjid, terutama di halaman,” tutur Agus Suryono

“Hal ini mengingat kapasitas masjid belum mencukupi untuk jamaah seluruh warga madrasah  dalam satu kloter. Dan perlu tempat di luar masjid, yaitu di halaman,” jelasnya

Lebih lanjut, Agus Suryono menjelaskan bahwa sebetulnya ada beberapa cara menentukan arah kiblat. Seperti pengukuran dengan Rashdul Ka’bah atau fenomena matahari di jalur kiblat.

“Kami menggunakan cara yang lazim yaitu menggunakan kompas. Setelah koreksi deklinasi magnetik disiapkan lalu meletakkan kompas di tempat yang datar kemudian baca arah kompas sesuai nilai arah setelah dikoreksi deklinasi magnetik.” jelas Agus Suryono

Agus berharap dengan pengukuran ini, arah kiblat masjid Uswatun Khasanah tepat menghadap kiblat (swh/ak/rf)