Rembang – Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang, Hanik Khuriana Noor Ahsani berharap pondok pesantren akan semakin meningkatkan Pola Bersih Hidup Sehat (PHBS).
Hal ini seiring dengan adanya 40 pondok pesantren di Kabupaten Rembang yang mendapatkan bantuan sanitasi dari Kementerian PUPR RI. “Kami berharap PHBS di ponpes bisa semakin ditingkatkan setelah adanya bantuan pembangunan prasarana sanitasi dari Kementerian PUPR,” kata Hanik ketika diwawancara Senin (31/1/2022) di ruang kerjanya.
Hanik mengatakan, 40 ponpes tersebut menerima bantuan senilai Rp200 juta dari Kementerian PUPR pada Kamis (27/1/2022) di Hotel Patra Jasa Semarang. Bantuan ini secara simbolis diserahkan oleh Wakil Ketua Komisi V DPR RI, H. Arwani Thomafi kepada perwakilan 5 ponpes dari Rembang. Penyerahan ini disaksikan oleh Hanik mewakili Kakankemenag Kabupaten Rembang.
Hanik menyebutkan, bantuan ini adalah bantuan tahap III tahun 2021. Adapun beberapa syarat untuk menerima bantuan ini yaitu, mempunyai lahan minimal 60 m2, memiliki sumber air yang bersih, memiliki jumlah santri minimal 50 dan memiliki Nomor Statistik Pondok Pesantren (NSPP).
Hanik berpesan, bantuan yang sudah diterima bisa segera dimanfaatkan dan direalisasikan untuk pembangunan sanita berupa fasilitas MCK. “Bentuk dan standar bangunan sudah ditentukan oleh Kementerian PUPR. Pelaksanaan pembangunan harus sesuai dengan ketentuan,” tandas Hanik. iq/rf