081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

MTsN 4 Rembang Adakan Bimtek EDM dan e-RKAM

MTs Negeri 4 Rembang—Tim penjamin mutu MTs Negeri (MTsN) 4 Rembang mengikuti kegiatan pendampinganatau bimbingan teknik penerapan sistem evaluasi diri madrasah (EDM) dan anggaran madrasah berbasis elektronik (E-RKAM) pada Rabu (2/2/2022).

Acara yang digelar di gedung pertemuan tersebut berlangsung dari pukul 07.30 – 15.30 WIB. Kegiatan tersebut menghadirkan narasumber Chaizatul Chasanah dari bidang Pendidikan Madrasah (Penma), Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang.

Kepala Madrasah, Masrum, membuka kegiatan dan menyampaikan terima kasih atas partisipasi peserta. “Terima kasih dari pagi telah mengkuti kami harapkan dapat bermanfaat bagi MTsN 4 Rembang.  Saya berpesan agar kita bersama-sama menjaga integritas madrasah kita, mulai besok harus berjanji untuk berubah agar madrasah semakin menjadi maju,”ungkapnya dengan penuh semangat.

Masrum juga menyambut hangat narasumber dari Kemenag Rembang. “Terima kasih kepada ibu narasumber atas penyampaian dan penjelasan materinya. Alhamdulillah materi yang disampaikan sangat membantu dan mencerahkan teman-teman tim penjamin mutu. Terima kasih juga kepada Bapak/Ibu tim penjamin mutu madrasah atas dedikasi tenaga dan pikiran guna kemajuan madrasah kita,” ungkap beliau.

Acara ini berlangsung dari pagi hingga tepat pukul 15.30 WIB. Kegiatan ini merupakan rangkaian pendampingan EDM dan e-RKAM yang diadakan di 20 madrasah di Kecamatan Sarang dan Sumber. (eh/iqo/rf)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content