081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Khatmil Quran, Tutup Kegiatan Ramadhan IBS MAN 1 Banjarnegara

Banjarnegara- Pengelola Islamic Boarding School (IBS) MAN 1 Banjarnegara beserta para santriwati, ustadz/ustadzah serta musyrif/musyrifah menggelar pembacaan Khatmil Quran untuk  menutup kegiatan Ramadhan 1443 H Senin, (25/4). Sebagaimana dijelaskan oleh Mudir IBS, Sunar sebelum acara dimulai.

“Khatmil Quran diselenggarakan untuk menutup kegiatan santriwati di bulan Ramadhan ini. Sekaligus untuk mengantar perpulangan santriwati menjelang libur Hari Idul Fitri. Khatmil Quran dipandu oleh KH. Suratin,” ungkap Sunar

“Doa Khatmil Quran dipimpin oleh Ustad Ahmad Rochis. Dengan memohon kerahmatan dan menjadikan Alquran sebagai pemimpin, cahaya, petunjuk.” imbuhnya

Tausiah menjelang buka bersama oleh Sunaryo selaku kepala madrasah. Dalam tausiahnya, Sunaryo menyampaikan beberapa pesan kepada santriwati.

“Santriwati agar benar-benar memanfaatkan waktu di rumah dengan sebaik-baiknya. Kebiasaan beribadah selama di IBS untuk tetap dijalankan walaupun mungkin banyak godaan,” tuturnya

“Jadilah teladan di lingkungan keluarga dan masyarakat baik dalam hal beribadah maupun bersikap,” imbuhnya

“Jangan lupa jaga kesehatan dengan makan yang baik dan teratur serta  istirahat yang cukup sehingga nanti pada saat aktif kembali di IBS semua tetap dalam keadaan sehat,” pungkasnya

Jani Nurfudin, sekretaris IBS dalam keterangannya menyampaikan bahwa santriwati akan kembali lagi ke IBS pada tanggal 8 Mei.

“Santriwati wajib kembali ke IBS pada hari Ahad, 8 Mei. Dimohon orang tua untuk mengantar tepat waktu, yaitu sebelum pukul 16.00.” terang jani Nurfudin (swh/rf)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content